Penyuka otak-otak harus mencoba resep Otak-Otak Saus Tomat ini. Selain lezat, 25 menit jadi!
Bahan: 100 g kembang kol 10 bh otak-otak, goreng, potong serong 2 cm 2 bh cabai merah, buang biji, potong serong 2 bh tomat merah, potong ½ x ½ cm 2 siung bawang putih, cincang halus ½ bh bawang bombai, cincang halus 100 ml air ¾ sdt air jeruk nipis 1 sdt garam ½ sdt merica bubuk ¾ sdt gula pasir 2 btg daun bawang, potong serong 1 cm 2 sdm minyak goreng
Cara Membuat: 1. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih dan bawang bombai sampai harum. Tambahkan cabai dan tomat. Masak sampai layu. 2. Masukkan kembang kol, daun bawang, dan otak-otak, aduk rata. 3. Bumbui garam, merica, dan gula pasir, aduk rata. Tuang air, masak sampai meresap. 4. Menjelang diangkat, tambahkan air jeruk nipis. Aduk rata. Angkat. Sajikan segera.
4 porsi 25 menit
Resep: Dahrani Putri Uji Dapur: NOVA Penata Saji: Wina Kusnadi Foto: Agus Dwianto/NOVA