Selain Tahi Lalat, Ini 6 Jenis Tanda Lahir yang Sering Ada di Tubuh Kita

By Dionysia Mayang, Rabu, 8 Maret 2017 | 10:30 WIB
Selain Tahi Lalat, Ini 6 Jenis Tanda Lahir yang Sering Ada di Tubuh Kita (Dionysia Mayang)

Tanda lahir seringkali menimbulkan ketidaknyamanan pada pemiliknya. Selain secara kosmetis menjadi tak indah dipandang, juga terkadang mengganggu.

Menurut dr. A.D. Pasaribu, Sp.A dari RS Hermina Podomoro, kemunculan tanda lahir disebabkan ada hal-hal tertentu yang terjadi dalam proses jalan lahir, semisal trauma lahir atau terjadi pembuluh darah melebar.

Soal bahaya atau tidak, menurutnya, harus dilihat dulu dari perkembangan tanda lahir ini. Misalnya ada tanda kemerahan. Bila karena jalan lahir, biasanya sehari juga akan hilang. Tapi kalau setelah seminggu masih tetap ada, maka harus dipantau lagi perkembangannya. "Umumnya, sih, tanda lahir ini tak membahayakan," tukasnya.

Juga tak ada kaitannya dengan penyakit kulit. Jikapun ada yang bisa menjadi kanker, terangnya, biasanya berupa tahi lalat yang membesar. "Tapi untuk menentukan kanker-tidaknya, harus dilakukan biopsi lebih dulu," katanya.

Hampir setiap orang memiliki ciri khas di tubuhnya, seperti tanda lahir yang bisa ada di berbagai area tubuh. Ternyata, tanda lahir di tubuh manusia itu ada 7 jenis, lo. Berikut seperti yang dilansir dari laman AAD :

1. Tahi Lalat

Tenang saja, tahi lalat itu normal kok. Biasanya tahi lalat berwarna coklat, pink, hitam, atau juga sewarna dengan kulit.

2. Cafe-au-lait Spot

Cafe-au-lait adalah bahasa Perancis untuk kopi susu, sama seperti tanda lahir jenis ini yang berwarna lebih gelap dibanding kulit sekitarnya.

3. Mongolian Spot

Tahi lalat jenis ini berwarna abu-abu kebiruan, biasanya muncul pada kulit yang berwarna gelap. Tahi lalat ini bisa hilang, namun bisa juga tetap ada di tubuh kita.

4. Pembuluh Darah

Aliran darah kita sering nampak dan terlihat di kulit. Sebenarnya itu salah satu jenis tanda lahir, lo.

Baca: Kenali Urat Halus di Wajah Alias Spider Veins

5. Tambalan

Tahi lalat jenis ini berbentuk seperti noda datar berwarna merah muda atau merah. Tanda lahir ini bisa hilang tanpa kita sadari.

Baca: Punya 10 Tahi Lalat di Lengan Kanan, Waspada Kanker Kulit!

6. Hemangioma

Tenang saja, tahi lalat jenis ini tidak berbahaya kok. Bentuknya memang menonjol, bisa berwarna coklat atau merah. Tahi lalat ini kerap ditemukan pada anak-anak, namun semakin bertambah usia tahi lalat ini semakin pipih dan akhirnya hanya menyisakan tanda seperti noda di kulit.

Baca: Hemangioma, Benjolan Jinak Pada Anak

7. Bercabang

Biasanya tanda lahir ini  muncul di area wajah, berbentuk seperti jalinan akar atau bercabang, namun tidak menonjol.

Baca: Tahi Lalat Tumbuh, Benarkah Picu Kanker Kulit?

Terkadang, hingga anak berusia 9 tahun tanda lahir ini tidak hilang dan akan mengganggu, sehingga harus diambil tindakan estetika dalam bentuk berikut:

Laser

Tindakan ini lebih cocok untuk memudarkan tanda lahir yang datar.

Eksisi

Untuk menghilangkan tanda lahir yang menonjol dan tak beraturan bisa dengan memotong, atau secara medisnya dikenal dengan istilah eksisi.

Elektrokauter

Untuk memotong bagian tanda lahir yang tak terlalu luas dengan permukaan menimbul dan bertangkai, bisa dilakukan dengan elektrokauter.