Manisnya Greentea Coconut Tart Pas Disandingkan dengan Secangkir Kopi Hangat

By nova.id, Jumat, 17 Maret 2017 | 00:15 WIB
Greentea Coconut Tart (nova.id)

Nikmati pagi dengan secangkir kopi hangat dan manisnya Greentea Coconut Tart akan jadi pembuka hari yang istimewa.

Bahan: 120 g mentega tawar dingin ¼ sdt garam 50 g gula tepung 220 g tepung terigu protein sedang ½ sdt baking powder 1 bh kuning telur 2 sdm air dingin 30 g kelapa kering, haluskan 1 sdm greentea bubuk kuning telur untuk olesan

Bahan Isi: 250 g cream cheese 100 ml susu cair 50 g gula pasir 1 sdm maizena 2 bh kuning telur 1 sdm mentega tawar ¼ sdt garam

Cara Membuat: 1.    Kulit: Aduk mentega, garam, gula tepung, tepung terigu, baking powder, telur, air dingin, kelapa kering, dan greentea bubuk sampai rata. Gumpalkan. Dinginkan 30 menit di dalam lemari es. 2.    Pipihkan di dasar loyang bulat diameter 9 cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti. Oven dengan api bawah bersuhu 170 derajat Celsius selama 20 menit sampai setengah matang. 3.    Bahan Isi: Tim cream cheese dan susu cair sampai larut. Tambahkan gula dan maizena. Tim sambil diaduk sampai kental. 4.    Masukkan kuning telur, mentega tawar, dan garam. Aduk sampai kental. Masukkan ke dalam pai. Bekukan di dalam lemari es 5.    Oleskan kuning telur. Oven dengan suhu 180 derajat Celsius selama 10 menit.

4 porsi 75  menit

Resep: Buyung Ari Putra Uji Dapur: Tim Dapur Uji Sedap Saji Penata Saji: Ginza Manggala Putra Foto: Sukur Priatmo