Lembutnya Tahu Sutera Kukus yang lumer di lidah ini pasti disuka anak-anak.
Bahan: 2 bh tahu sutera, potong 6 1 sdm soy sauce ½ sdm saus tiram ¼ sdt garam ½ sdt gula pasir 1 sdt minyak wijen 50 g jamur kuping, rendam hingga lunak, potong-potong 2 btg daun bawang kecil, potong 1 cm
Cara Membuat: 1.Campur rata soy sauce, saus tiram, garam, gula pasir, dan minyak wijen, aduk rata. 2.Susun tahu sutera di pinggan tahan panas. Tuang campuran bumbu di atas tahu sutera. 3.Taburi dengan jamur kuping dan daun bawang. Kukus di dandang panas selama 10 menit atau sampai matang. Angkat dan segera sajikan selagi hangat.
6 porsi 30 menit
Resep: Dahrani Putri Uji Dapur: NOVA Penata Saji: Wina Kusnadi Foto: Agus Dwianto/NOVA