Jangan Panik! Ini 7 Cara Mudah Hilangkan Noda Pada Baju

By Kontributor Nova.id, Kamis, 13 April 2017 | 00:00 WIB
Begini Cara Hilangkan Noda Bekas Deodoran di Baju (Kontributor Nova.id)

Pagi hari saat mau mengecup anak berangkat sekolah, tak sengaja lipstik kita menempel di bajunya. Sedang makan siang bersama teman, blus favorit kena cipratan kopi.

Kita mungkin sudah berusaha untuk menjaga diri agar baju kita tetap bersih. Tapi tetap saja kotoran bisa menempel ke baju dan meninggalkan noda. Jika terjadi dan nodanya sulit dibersihkan, jelas sangat menyebalkan. Tapi jangan khawatir. Berikut adalah 7 cara mudah hilangkan berbagai jenis noda pada baju.

1.Baju jadi bernoda kena cipratan kopi, sirop, atau saus? Untuk noda berbahan dasar air, kita harus bertindak cepat. Lekas bersihkan dengan campuran air dan sabun. Jika dibiarkan terlalu lama, noda-noda tersebut dapat teroksidasi dan menjadi lebih sulit dihilangkan.

2.Pernah gemas menciumi anak sampai noda lipstik berpindah ke bajunya? Jika baju si anak berwarna gelap, gunakan sepotong roti putih. Pegang bagian pinggir dan gosokkan sisi putih ke noda sampai bekas lipstik terangkat. Bersihkan baju dari remah-remah dengan sikat berbulu lembut.

3.Untuk menghilangkan noda minyak, kita bisa memakai tepung maizena. Taburi daerah bernoda dengan tepung, biarkan beberapa menit sampai tepung menyerap minyak, lalu bersihkan. Jika noda tidak langsung hilang, lakukan beberapa kali, lalu cuci baju sampai bersih.

4.Ada kalanya noda bekas keringat membekas pada lingkar kerah kemeja. Produk yang terbukti ampuh untuk ini adalah shampoo. Tuang sedikit pada kerah, gosok untuk memudarkan noda, lalu bilas sampai bersih. Selanjutnya tinggal dicuci seperti biasa.

(Baca: Begini Cara Hilangkan Noda Bekas Deodoran di Baju)

5.Noda tumpahan wine atau saus tomat bisa tampak jelas, khususnya pada baju berwarna terang. Penangkalnya adalah air soda. Tuangkan ke kain bersih dan sapukan pada noda.

6.Kadang tak sengaja bagian tubuh kita terluka, dan noda darah jadi menempel pada baju. Basahi area noda dengan air. Lalu, taburkan garam dapur dan gosok untuk memudarkan noda. Segera setelah sampai di rumah, langsung cuci baju seperti biasa.

(Baca: Cara Efektif Membersihkan Noda)

7.Noda pulpen bisa jadi sangat menyebalkan karena air dan sabun saja tak cukup untuk menghilangkannya. Tuang alkohol pada kain bersih dan gosok ke noda. Cara lain adalah membasahi spons dengan susu dan menggosokkannya ke noda sampai bersih.