Warna Bulu Vagina Sama dengan Rambut, 1 dari 6 Mitos Tak Perlu Dipercaya

By Ade Ryani HMK, Kamis, 20 April 2017 | 11:45 WIB
Warna Bulu Vagina Sama dengan Rambut, 1 dari 6 Mitos Tak Perlu Dipercaya (Ade Ryani HMK)

Pasti kita sering mendengar berbagai informasi mengenai bulu vagina atau pubis kita.

Ternyata tak semuanya benar, lo.

Ada beberapa yang ternyata cuma mitos saja dan tak perlu kita percaya.

(Baca: Wajib Tahu! 7 Cara Mencukur Bulu Vagina yang Tidak Bikin Gatal)

Sebelum kita percaya pada hal yang salah, perhatikan 6 mitos tentang bulu vagina di bawah ini.

Bulu Vagina Melindungi dari STD

Banyak yang mempercayai bahwa bulu vagina bisa melindungi kita dari risiko terkena sexually transmitted disease (STD) atau penyakit seksual menular.

Padahal faktanya, bulu vagina justru akan mempercepat pertumbuhan dan penyebaran bakteri penyebab STD, seperti yang dijelaskan oleh Wendy Askew, M.D., obgyn dari Institute for Women’s Health di San Antonio.

(Baca: #29CaraSehat: Pemeriksaan TORCH Saat Hamil Cegah 4 Penyakit Menular Ini pada Bayi)

Bulu Vagina Membuat Seks Tak Nyaman

Baik membiarkan bulu vagina tetap tumbuh natural atau memotong atau juga mencukurnya habis, nyamannya hubungan seks kita tak terpengaruh oleh bulu vagina.

Tergantung pada selera kita masing-masing.

(Baca: Mencukur Bulu Kemaluan Sebelum Bercinta Ternyata Tingkatkan Kepuasan Seks Suami)

Warna Bulu Vagina Pasti Sama dengan Warna Rambut

Bila masih ada yang percaya dan yakin kalau warna bulu vagina pasti selalu sama dengan warna rambut di kepala, berarti masih percaya pada mitos klasik.

Pada faktanya, warna bulu di tubuh kita tak selalu sama.

Misalnya bisa kita lihat pada warna alis yang bisa tak sama dengan warna rambut di kepala.

(Baca: Umur Masih Muda, kok, Bulu Kemaluan Beruban? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya)

Bulu Vagina Lebat Bikin Tak Bergairah

Faktanya, gairah seorang suami tak bisa disamakan, dan ada juga kok yang memang tetap bergairah dan bahkan semakin menikmati seks ketika kita membiarkan bulu vagina tak dipotong.

Agar lebih nyaman, sebaiknya diskusikan pada suami apa yang membuat dia nyaman supaya seks bisa lebih nikmat.

(Baca: Mengapa Bulu Kemaluan Lebat Bikin Organ Intim Bau Tak Sedap? Ini Penyebabnya)

Bulu Vagina Tak Pernah Berhenti Tumbuh

Menurut Askew, bulu vagina juga bisa berhenti tumbuh pada ukuran tertentu.

Setelah itu, bulu vagina akan rontok secara otomatis dan digantikan dengan bulu yang baru.

Ukuran bulu vagina pada satu perempuan dengan perempuan lain tak bisa disamakan, namun umumnya berukuran 1 hingga 5 cm.

Selain itu, tak semua perempuan juga memiliki bulu vagina yang lebat, ada yang memiliki bulu vagina yang jarang, lebih halus, atau juga sedikit.

(Baca: 7 Cara Agar Bulu Tumbuh Lebih Lama Setelah Dicukur)

Pemilik Kulit Sensitif Dilarang Mencukur

Jangan takut untuk mencukur bulu vagina meskipun memiliki kulit yang sensitif.

Gunakan krim khusus untuk mencukur bulu vagina agar mengurangi risiko iritasi dan mencegah bakteri tumbuh.

Atau bisa juga pertimbangkan menghilangkan bulu vagina dengan menggunakan cara lain seperti waxing atau laser.

(Baca: Kapan Waktu Tepat untuk Olahraga Setelah Facial, Blow Rambut, dan Waxing?)

Nah, jangan lagi percaya pada 6 mitos di atas, ya!