Berbalut pakaian berwarna putih, Anis Baswedan didampingi istri dan putri sulungnya bertolak menuju TPS 28 Lebak Bulus.
Dalam perjalanan, Anies dan keluarga dijaga ketat pasukan pengaman menuju TPS yang hanya berjarak 150 meter dari rumahnya.
Namun, hal itu tak menyurutkan antusias warga sekitar yang menyambut kedatangan Anies ke TPS dengan sumringah.
Sebagian dari mereka juga ada yang meminta foto bareng paslon nomor urut 3 tersebut.
Anies pun menyambutnya dengan senyuman sambil melambaikan tangan.
(Baca: Istri Anies Baswedan, Fery Farhati Ganis Santai Hadapi Pilkada DKI Putaran Dua)
Sesampainya di TPS, ia langsung mendaftarkan diri dan menuju bilik suara guna menggunakan hak suara.
Selain hebohnya kedatangan Anies ke tempat pemungutan suara, ternyata TPS 28 juga menyajikan keunikan tersendiri.
TPS ini menghadirkan suasana khas Betawi ditandai dengan adanya ikon ondel-ondel di depan tenda TPS.
Selain itu, para pengawasnya pun serentak mengenakan pakaian adat Betawi.
(Baca: Tampil Nyentrik, Sebelum Nyoblos Anies Berkeliling Menggunakan Vespa)
Ketua KSPP 28, Ahmad Subai menjelaskan, "Sebenarnya tak ada alasan khusus mengapa kita menghadirkan nuansa khas Betawi. Intinya, ini pesta demokrasi rakyat Jakarta. Jadi, enggak ada salahnya kita sajikan budaya khas Betawi."
Setelah mencoblos, Anies dan keluarga tersenyum lebar seraya memperlihatkan ketiga jari yang dicelupkannya ke tinta.
"Terpenting, suasana pencoblosan hari ini baik, positif, dan sejuk. Di samping itu kita optimis dan tawakal," ujar Anies di sela-sela perjalanan pulang.