NOVA.id - Tora Sudiro menjalani cek kesehatan di RUmah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat,Jumat (18/8) membuat para tim dokter di sana bingung dengan tingkah Tora saat hendak memeriksa darahnya.
Tora yang didampingi sang istri Mieke Amalia mengaku takut dengan jarum suntik. Hal inilah yang kemudian membuat dokter bingung.
Aku dibikin berdarah," ujarnya dalam canda Seperti yang dilansir dari KOMPAS.com, saat membuka perbincangan usai menjalani cek kesehatan.
"Aku cuma diperiksa periksa sebentar, ajak ngobrol tentang keluhannya apa, terus udah deh. Dicek darah segala macam, tapi sempet merem."
"Dokternya bingung kali, tatoan berani tapi kalau disuntik jarum takut," imbuhnya mengundang tawa.
(Baca juga: Kenang Jejak Soekarno: Kisah Maia Estianty, Cucu dari Istri Pertama Presiden Soekarno)
Selain diambil darahnya untuk keperluan pemeriksaan di laboratorium, fungsi ginjal Tora juga tak luput diobservasi.
Sebagai informasi, Tora selama ini mengeluh terkena sindrom tourette yang membuatnya susah tidur hingga akhirnya mengonsumsi dumolid tanpa resep dokter.
"Terus di sini juga baru diobservasi soal fungsi ginjal. Itu doang sih. Nanti next ya mungkin CT scan. Terus enggak tau deh tindakan berikutnya apaan," ujar Tora.
Untuk selanjutnya Tora masih menunggu kabar kapan ia akan diperiksa lagi.
"Ini belum tahu sih, nanti saya dikabarin, aku belum tahu, cuma disuruh balik lagi nanti," ucapnya.
(Baca juga: Opick Digugat Cerai Istri Setelah 15 Tahun Nikah? Begini Jawabannya...)
Diberitakan sebelumnya pasangan Tora Sudiro dan Mieke Amalia ditangkap Satuan Narkoba Polres Metro Jakarta Selatan di kediamannya di Bali View, Ciputat, Tangerang Selatan, Kamis (3/8/2017) pukul 10.00 WIB.
Bersama dengan itu, polisi juga mengamankan 30 butir obat yang belakangan diketahui sebagai dumolid. Tora juga sempat menjalani rehabilitasi di RSKO Cibubur, Jakarta Timur.