Foto-foto Kemeriahan Countdown Menuju Asian Games 2018 yang Resmi Dibuka Jokowi dengan Memanah

By Firli Athiah Nabila, Jumat, 18 Agustus 2017 | 15:59 WIB
Countdown menuju satu tahun perhelatan Asian Games 2018 digelar di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (18/8). (Firli Athiah Nabila)

NOVA.id - Countdown menuju satu tahun perhelatan Asian Games 2018 digelar di Monas, Jakarta Pusat, Jumat (18/8).

Sebelum dilakukan penghitungan bersama, Presiden Jokowi membukanya dengan penampilan apik.

Ya, sebelum menghitung mundur, Presiden Indonesia ke-7 ini memulainya dengan aksi memanah yang dilakukan di atas panggung acara.

"Dengan mengucap bismillah, kita sambut 365 hari menuju Asian Games 2018," ujarnya sambil memegang busur panah.

Setelah melepaskan anak panahnya, dinding samping Monas terhias video hitung mundur yang dimulai dari hitungan sepuluh hingga satu.

"Dengan begini, hitung mundur Asian Games resmi digelar," pungkasnya yang tak lama kembali menuju tribun VVIP.

Kemeriahan hitung mundur Asian Games 2018 semakin terasa dengan kehadiran beberapa artis ternama Indonesia seperti Raisa, Vidi Aldiano, Tulus, Ariel Noah, dan GAC.

Tak sampai di situ, gemuruh penonton semakin menggema dengan tampilnya dua artis penyanyi Korea Selatan yang tergabung dalam Girls' Generation, Hyoyeon dan Taeyeon.

Acara hitung mundur ini, tak hanya di Monas, Palembang pun menggelar acara serupa sebagai bentuk kemegahannya sebagai salah satu tuan rumah.

Sedianya, perhelatan Asian Games akan digelar di Jakarta dan Palembang pada 2018 mendatang.