Pagi Ini, Presiden Jokowi Pasang Bleketepe di Depan Kediamannya

By Dionysia Mayang Rintani, Selasa, 7 November 2017 | 03:00 WIB
Pagi Ini, Presiden Jokowi Pasang Bleketepe di Depan Kediamannya (Dionysia Mayang)

NOVA.id - Pagi ini, keluarga Presiden Jokowi menggelar acara pemasangan bleketepe dan siraman untuk pernikahan Kahiyang Ayu dan Bobby Nasution. 

 

Acara tersebut dimulai di kediaman pribadi Jokowi di Jalan Kutai Utara, Sumber, Solo, pada pukul 8.20 pagi. 

 

Jokowi yang didampingi istrinya, Iriana, dan kedua putranya, Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep, terlihat berdiri di depan rumah untuk memasang bleketepe.

 

(Baca juga: Jokowi "Tunjuk" JK Sebagai Saksi, Netizen Puji Aksi Jokowi)

 

Bleketepe sendiri adalah anyaman daun kelapa yang menandakan penyucian dan penolak bala untuk kedua mempelai. 

 

Selain itu, bleketepe juga menjadi tanda bahwa di rumah tersebut akan diadakan hajatan.

 

Orang yang memasang bleketepe adalah ayah kandung dari mempelai perempuan. 

 

(Baca juga: Cantik Memikat, Ternyata Begini Rupanya Souvenir Pernikahan Kahiyang - Bobby)

 

Setelah pemasangan bleketepe, rencananya acara akan dilanjutkan dengan prosesi siraman yang menggunakan air suci dari 7 sumber mata air. (*)