NOVA.id - Usai membuat heboh warganet dengan postingan foto mesra dengan merangkul Sunu "Matta", Umi Pipik pun merespon tanggapan para netizen dengan mengubah nama akun instagram miliknya.
Namun sebelumnya, ia sempat menegaskan kepada sahabatnya, Indadari, bahwa foto mesra dirinya dan Sunu hanya rekayasa belaka.
Dikutip dari Tribunseleb, seolah ingin mempertegas hal itu, ia kini mengubah nama akunnya, dari @_ummipipik_ menjadi @_rabiatul.adawiyah_.
Di bio akunnya, Umi menuliskan sebuah tulisan yang mengena.
Baca juga: Berniat Ambil Jalur Lain, Eh Ternyata Bus Trans Jakarta Malah Nyangkut!
"Sebaik baik diriku adalah masih baik dirimu.... cintai Allah dan rasul..." tulisnya.
Sebagai informasi, Rabiatul Adawiyah merupakan salah seorang wanita yang memeluk agama Islam di awal.
Ia telah meninggalkan segala-galanya yang bersifat duniawi dan mengabdikan sepenuh hidupnya kepada Allah.
Sementara itu, di pihak lain yakni, Sunu 'Matta" tampak memposting kembali foto istrinya, Suci di akun instagramnya.
Ketika NOVA menelusuri akun instagramnya, ia memposting foto istrinya yang tampak sedang menatap ke kamera dengan balutan hijab warna putih.
Sunu Matta pun menuliskan caption seperti ini, "no cap..."
Dirinya memposting foto tersebut tanggal 14 November 2017.
Namun, ia sengaja menutup kolom komentarnya seakan tak ingin postingannya dikomentari oleh netizen. (*)