Lahir dalam Kondisi Langka, Bayi dengan Jantung di Luar Tubuh Ini Bertahan Hidup dan Jadi Harapan Orang Tuanya

By Dionysia Mayang Rintani, Kamis, 14 Desember 2017 | 02:45 WIB
Lahir dalam Kondisi Langka, Bayi dengan Jantung di Luar Tubuh Ini Bertahan Hidup dan Jadi Harapan Orang Tuanya (Dionysia Mayang)

NOVA.id – Vanellope Wilkins yang baru lahir ini dijuluki bayi ajaib.

Dirinya lahir dengan kondisi jantung di luar dadanya.

Ia telah menjalani operasi pertamanya, yang berlangsung kurang dari satu jam setelah kelahiran di Glenfield Hospital di Leicester.

(Baca juga: Bila Janin Bergerak dalam Kandungan, Inilah yang Sebaiknya Kita Lakukan!)

Dokter mengatakan Vanellope sekarang membuat kemajuan pesat.

Ada banyak hal yang melegakan orang tuanya, Naomi Findlay dan Dean Wilkins.

Naomi dan Dean telah diberi peringatan oleh staf medis bahwa Vanellope memiliki kesempatan bertahan kurang dari sepuluh persen.

(Baca juga: Duh, Kulit Gosong Karena Sinar Matahari? Tenang, Inilah Cara Membuatnya Cerah Kembali)

Orang tuanya tahu beberapa menit setelah kelahirannya adalah momen yang krusial.

Sang suami yang berusia 43 tahun itu jelas bangga.

Ia mencoba mengingat kembali akan kelahiran putrinya, "kami menahan napas, menunggunya menarik napas pertamanya. Saat dia menangis, kami menangis. Dua puluh menit berlalu dan dia mengeluarkan kepalanya, itu membuat kami begitu gembira dan berkaca-kaca".

(Baca juga: Suami Tewas Dibunuh saat Hamil Besar, Begini Kabar Terbaru Istri Dodi Triono Korban Perampokan Sadis Pulomas)

Tanggal kelahiran Vanellope seharusnya jatuh tepat pada Malam Natal.

Tapi keajaiban kecil pasangan itu tiba lebih awal ketika dokter di Rumah Sakit Glenfield, di Leicester, memutuskan untuk melahirkannya sebulan sebelumnya dengan operasi caesar.

Lima puluh petugas medis siaga pada operasi pertamanya.

(Baca juga: Bukan Selingkuh, Ternyata Ini Alasan di Balik Kedekatan Ariel dan Agnez Mo Belakangan Ini)

Beberapa hari kemudian, dadanya dibuka untuk memberi ruang bagi jantung, yang kemudian kembali ke dadanya setelah gravitasi berlangsung selama dua minggu berikutnya.

Operasi ketiga perlu hati-hati untuk melindungi jantungnya, menggantikan tulang rusuk dan menutupi area itu dengan kulit yang diambil dari bawah lengannya.

Dean dan Naomi menamai gadis pemberani mereka seperti tokoh dalam film Disney Wreck-It Ralph, dan memberinya nama tengah, Hope.

(Baca juga: Obat Penguat Kandungan, Kapan Mulai Dibutuhkan?)

Naomi kemudian mengatakan, "Vanellope dalam film ini sangat keras kepala dan dia berubah menjadi seorang putri di akhir jadi sangat pas. Nama Vanellope tidak diragukan lagi tepat dan mudah-mudahan berfungsi sebagai sumber kekuatan, karena dokter mengatakan bahwa dia masih memiliki jalan panjang untuk pemulihan penuh".

Konsultan Anestesi Dr Nick Moore mengatakan, "Dia memiliki jalan yang panjang tapi sejauh ini setidaknya dia punya kesempatan di masa depan".

"Vanellope adalah bayi pertama di Inggris yang bisa bertahan dalam kondisi lima per satu juta yang dikenal sebagai ectopia cordis, yang menyebabkan jantung tumbuh di luar tubuh saat bayi berkembang di dalam Rahim,” lanjutnya.

(Baca juga: Curiga Istri Selingkuh, Pria Ini Menyeret Istri ke Hutan Hingga Tega Memotong Kedua Tangannya)

June Davison, Senior Cardiac Nurse di British Heart Foundation, mengatakan, "Ectopia cordis adalah cacat bawaan yang sangat jarang terjadi, karena sangat jarang terjadi, hanya ada sedikit pilihan pengobatan".

"Prognosisnya tergantung pada tingkat keparahan, lokasi, dan kelainan lainnya. Sementara ada kasus bedah lainnya, ini tetap merupakan kondisi yang sangat serius dengan kesempatan bertahan yang rendah," tuturnya.

Naomi, yang berasal dari Nottingham, mengatakan bahwa dokter secara konsisten menawari dia kesempatan untuk menghentikan kehamilannya, setelah para ahli mengatakan kepadanya, "kemungkinan bertahan hidup tidak ada sama sekali, satu-satunya pilihan adalah menghentikan, kami dapat menawarkan konseling".

(Baca juga: Sinetron yang Dibintangi Natasha Wilona dan Verrel Dapat Teguran dari KPI, Ternyata Gara-Gara Adegan Ini)

"Pada akhirnya saya hanya mengatakan penghentian bukanlah pilihan bagi saya," tuturnya.

Hanya 50 kasus yang diketahui sudah mencapai usia 12 tahun.

Orang tertua yang selamat dari ectopia cordis adalah Christopher Wall.

(Baca juga: Heboh Pelakor Siswi SMA, Ini yang Terjadi Sebelum Dipecat Dari Sekolah)

Wall lahir di Philadelphia pada bulan Agustus 1975.(*)

(Artikel ini pernah tayang di laman TribunStyle.com dengan judul Bayinya Punya Jantung di Luar Tubuh, Ibu Diminta Gugurkan Kandungan, Ia Menentang Sampai Akhirnya)