Jangan Lupa, Mulai Malam Ini Sebelum Makan Lakukan Hal Ini Dulu Agar Terbebas dari Penyakit!

By Healza Kurnia, Sabtu, 27 Januari 2018 | 11:00 WIB
Mencuci tangan menghindari beragam penyakit (Healza Kurnia Hendiastutjik)

NOVA.id - Menghabiskan waktu malam di akhir pekan memang sangat menyenangkan.

Terlebih, jika kita menikmati malam tersebut dengan makan malam bersama keluarga atau menikmati beragam kuliner bersama teman dan sahabat.

Namun, di saat kita sedang bersenang-senang dengan jalan-jalan sambil mencicipi kuliner, perlunya untuk diingat mencuci tangan sebelum makan.

Baca juga: Azriel Minta Dibelikan Barang Senilai 73 Juta, Respon Ashanty Langsung Bikin Netizen Ngakak: Bunda Terlalu Sayang Kamu!

Hal ini tentunya agar menhindarkan bakteri dan virus masuk ke dalam tubuh kita.

Seperti melansir dari Daily Mirror, para ahli mengatakan bahwa kita perlu menghabiskan waktu sedikitnya 20 detik untuk mencuci tangan agar sepenuhnya menyingkirkan kuman.

Royal Pharmaceutical Society (RPS) mengatakan dengan mencuci tangan selama 20 detik kita terbebas dari virus dan bakteri.

Baca juga: Kisah Sedih Yatim Piatu Penjual Nasi Kuning, Pulang Sekolah Langsung Berjualan, Keliling Hingga Jam 9 Malam

Tentunya, dengan kita mencuci tangan maka kita bisa mencegah flu, demam, infeksi dan sakit perut.

Dengan ini mereka berharap bisa mengurangi kebutuhan akan antibiotik, yang menjadi kurang efektif karena bug menjadi semakin resisten terhadapnya.

Diketahui, sekitar sepertiga kasus diare dan 16% infeksi saluran pernafasan dapat dicegah melalui cuci tangan yang baik.

Baca juga: Belanja Produk Ritel Kekinian Hanya di Easy Shopping, Mudah dan Terpercaya!