NOVA.id - Pengacara sekaligus adik mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alis Ahok, Fifi Lety Indra mendatangi Pengadilan Negeri Jakarta Utara, Rabu (31/1).
Fifi datang didampingi sejumlah rekan pengacara lainnya.
Kedatangan Fifi untuk mewakili Ahok pada sidang gugatan cerai Ahok terhadap istrinya Veronica Tan.
Baca juga: Ahok dan Vero Tak Hadiri Sidang Perceraian, Begini Penjelasan Fifi Lety Indra
Fifi mengatakan, Ahok dan Vero tidak akan menghadiri sidang perdana tersebut.
Ini karena dalam aturannyan diperbolehkan pihak penggugat dan tergugat untuk tidak hadir pada sidang perdana.
"Pak Ahok dan Bu Vero tidak akan hadir. Kan tidak perlu hadir, bisa diwakilkan kuasa hukum," ujar Fifi.
Baca juga: Berjuta Kebaikan dalam Segelas Susu Gurih Tanpa Garam yang Wajib Kita Tahu
Fifi menyebut dari pihak Ahok telah menunjuk mediator untuk memediasi Ahok dan Veronica.
Namun, Fifi tak menyebutkan jumlah serta siapa mediator yang dimaksud.
Berdasarkan pantauan Kompas.com hari ini Rabu (31/1), tidak terlihat perwakilah dari Vero di PN Jakarta Utara.