Suaminya Alami Kecelakaan Tanjakan Emen, Istri Sopir Bus Menangis Terus Hingga Tak Percaya Suaminya Jadi Tersangka

By , Senin, 12 Februari 2018 | 14:00 WIB
Foto Amirudin dan Istrinya, Tia Yulianingsih. (Nova)

NOVA.ID - Kepolisian Resor Subang telah menetapkan Amirudin, sopir bus yang mengalami kecelakaan di Tanjakan Emen, Kabupaten Subang, sebagai tersangka.

Menurut pihak kepolisian, Amirudin lalai saat mengemudikan bus sehingga menyebabkan 27 orang meninggal dunia.

Meskipun sudah ditetapkan, pihak keluarga sopir bus belum mengetahui status tersangka yang telah ditetapkan kepada Amirudin (32).

Menurut Istri Amirudin, Tia Yulianingsih (19) yang dikutip Grid.ID dari TribunnewsBogor mengatakan belum ada pihak kepolisian yang datang langsung ke rumahnya.

"Amit-amit jangan sampai, semoga beritanya salah, nggak percaya saya mas," ungkap Tia, Senin (12/2/2018).

(7 Selebriti Wanita yang Pernah Alami Kecelakaan Lalu Lintas, 2 Meninggal Dunia)

Keraguan berita penetapan tersangka juga diungkap ibu kandung Amirudin, Ami (60).

"Semoga cuma kesalahan mesin busnya aja mas," ujar Ami.

Menurut mereka berdua, kecelakaan yang terjadi pada Sabtu sore lalu disebabkan oleh rem bus yang blong, bukan kesengajaan Amirudin.

Sebelum ditetapkan sebagai tersangka, kondisi Tia Yuliangsih tidak stabil.

Halaman selanjutnya...