Tapi, zat yang menempel pada barang-barang itu akan terhirup oleh kita sehari-hari.
Tanpa disadari ia pun akan masuk ke dalam saluran pernapasan kita.
“Kita akan menghirup dalam jangka waktu lama. Lalu, dia akan menimbun di dalam tubuh kita, yang penelitian itu temukan jika lama-lama akan membuat orang memiliki kanker dan masalah kesehatan,” jelas Co- Founder Vivaglo, Satrio Suryadi.
(Baca juga: Ternyata Bulan Kelahiran Menggambarkan Karakter Bercinta Seseorang)
Sayangnya, pemakai bahan ini rupanya juga banyak ditemukan di Indonesia dengan presentase mencapai 90 persen dari hasil survey yang dilakukan Colorwash.
Tentu, masih banyak yang belum teredukasi dengan baik akan bahayanya pemakaian bahan kimia ini.
Padahal, masih banyak senyawa yang bisa dimanfaatkan untuk melakukan proses dry clean tersebut salah satunya dengan pemakaian bahan solvent intense yang ramah lingkungan.
(Baca juga: Cegah Gangguan Penyakit pada Paru-Paru dengan Menggunakan Bahan Ini)