Berusia 37 Tahun, Perempuan Ini Punya Tubuh Layaknya Seorang Bayi

By Hinggar, Rabu, 27 Juni 2018 | 21:00 WIB
Maria Audenete Ferreira do Nascimento (dok. boldsky)

NOVA.id – Meski berusia 37 tahun tak membuat perempuan ini bisa memiliki tubuh seperti orang dewasa pada umumnya.

Perempuan ini memiliki tubuh seperti seorang bayi berusia 9 bulan, karena menderita kondisi medis yang disebut hipotiroidisme.

Perempuan dengan nama Maria Audenete Ferreira do Nascimento ini lahir di Brasil pada 7 Mei 1981.

Ia lahir dengan hipotiroidisme yang membuatnya kekurangan hormon tiroid.

Saat berusia sembilan bulan, Maria mengalami penyakit autoimun yang membuat pertumbuhan fisik, mental dan kognitifnya terhenti.

Baca juga: 20 Kantong Tulang Bayi Ditemukan di Belakang Rumah Dukun Pijat Magelang

Sebenarnya kondisi dari Maria bisa disembuhkan, jika diberi obat yang tepat saat ia lahir.

Hipotiroidisme disebabkan oleh kekurangan yodium.

Hipotiroidisme mungkin terjadi pada bayi jika mempunyai ciri berikut ini :

  1. Warna kulit dan mata menjadi kuning
  2. Sering tersedak
  3. Wajah bengkak
  4. Sembelit

Pengobatan hipertiroidisme bisa dilakukan dengan makan diet seimbang dengan yodium yang cukup, asupan kedelai, dan makanan berserat. 

Hipotiroidisme sering terjadi pada usia 60 tahun.

Baca juga: Dikecam Pecinta Hewan, Perempuan Ini Punya Alasan Mengapa Ia Mewarnai Bulu Anjing Peliharaannya

Penyakit ini juga mungkin terjadi bagi mereka yang memiliki keluarga dengan riwayat hipertiroidisme.