Tantangan lainnya, Morgan harus bisa membangun suasana yang nyaman ketika syuting bersama anak-anak.
Saking mendalami perannya, Morgan pun mengaku memiliki hobi baru, yaitu memasak.
“Iya, jadi terbawa sampai kelar syuting. Sekarang sudah lumayan sering masak sendiri. Terutama masak pasta, goreng ikan, udang, dan bikin salad. Sudah tahu, tingkat kematangan yang baik seperti apa. Jadi enggak perlu order online lagi he-he-he,” ucap cowok kelahiran 25 Mei 1990 tersebut.
Bahkan, ia juga mengutarakan keinginannya untuk membuka kedai sendiri, lho.
“Kalau sendiri masih belum terlalu berani. Tapi kalau ada yang mau ajak gabung, saya tidak menutup kemungkinan (buka kedai). Sekarang masih jadi koki rumahan saja, deh,” ujar Morgan.
Baca juga: Ini Janji Pangeran William untuk Putri Diana yang Tak Pernah Bisa Ia Tepati
Tengah menanjak kariernya sebagai aktor, ternyata Morgan tidak mau melupakan kariernya sebagai penyanyi.
Namun untuk saat ini, ia masih harus vakum di dunia musik.
“Tapi penginnya, sih, rilis single nanti. Semoga tahun ini bisa dirilis. Kemarin juga sempat rilis buat soundtrack, penginnya bikin lagu buat diri sendiri,” ucap Morgan.
Lantas, jika disuruh memilih antara akting dan menyanyi, mana yang akan jadi prioritas seorang Morgan Oey?
Baca juga: Makin Nyentrik, Ini Dia Tren Sunglasses Kekinian di Tahun 2018
“Hmm… untuk saat ini kayaknya masih akting, deh,” ucap Morgan.
“Lewat film, saya bisa mengeksplor lagi talenta lain yang diberikan Tuhan untuk saya. Puji Tuhan sampai saat ini saya masih dikasih kesempatan,” imbuhnya.
Untuk kariernya dalam film, Morgan ternyata masih ingin mengeksplor kemampuan aktingnya.
Oleh karena itu, hingga saat ini Morgan berharap bisa dapat peran antagonis.
Semoga terwujud ya, Morgan!(*)
(Alvien Cahya)