NOVA.id - Pasangan selebriti tanah air, Zaskia Adya Mecca dan Hanung Bramantyo sedang merasakan kebahagiaan dengan merayakan ulang tahun ke-5 dari sang putri, Kala Madali.
Kala Madali Bramantyo yang kini sudah mulai bersekolah semakin tumbuh cantik dan cerdas.
Terlihat dari unggahan dalam Instagram pribadi @zaskiadyamecca, keluarga kecil dengan formasi lengkap itu hadir di tengah perayaan hari jadi sang buah hati.
(Baca juga: Viral, Baru 7 Bulan, Bayi Chanco Punya Rambut yang Lebat Banget!)
Zaskia, Hanung, Kanna Sybilla Bramantyo, dan kedua adik dari Kala Madali yang menggemaskan, Bhai Kaba Bramantyo dan Bhre Kata Bramantyo berpose bersama kue ulang tahun.
"5tahun sudah @kalamadali hadir kedalam kehidupan Bia juga Abi ????❤️ masyaa Allah ga pernah terbayangkan sepinya hidup tanpa dia ... semoga kami ga mengecewakan km dalam mendidik dan membimbing ya sayaaang ... dan semoga kala tumbuh jadi anak solehah, sehat, bahagia dunia-akhirat .. Aamiiinn .. love you kals! ???? makasih buat semua tawa selama 5tahun ini dan untuk tahun2 kedepan ...," ungkap Zaskia dalam akun Instagramnya pada 2 Agustus 2018.
Tak mau kalah, Kala justru membuat ekspresi yang begitu menggemaskan yang terekam oleh sang ayah, Hanung Bramantyo.
(Baca juga: Segar dan Kekinian, Thai Tea Sehat Ini Bisa Dibuat di Rumah, loh!)
Kala tampak begitu terkejut melihat kue ulang tahunnya dengan menunjukan gigi-gigi bawahnya dan mata membelalak.
Saat perayaan digelar, bocah menggemaskan ini masih mengenakan seragam sekolahnya yang bernuansa biru muda.
Warganet turut mengucapkan selamat ulang tahun kepada Kala Madi yang ke 5 ini.