Pecahkan Rekor Dunia, Intip Gaya Jokowi-JK saat Ikuti Senam Poco-Poco

By Nuzulia Rega, Senin, 6 Agustus 2018 | 18:00 WIB
Pecahkan Rekor Dunia, Intip Gaya Jokowi-JK saat Ikuti Senam Poco-Poco (www.instagram.com/sekretariat.kabinet)

NOVA.id - Bertepatan dengan acara hari bebas kendaraan bermotor atau car free day (5/8), sejarah besar kembali diukir Indonesia.

Sebanyak 65 ribu peserta, 1500 instruktur, dan 5 ribu panitia pendukung, telah memecahkan rekor dunia dengan mengikuti senam poco-poco di silang Monas dan daerah sekitarnya.

Kegiatan ini juga merupakan rangkaian acara menyambut Asian Games yang akan diadakan pada tanggal 18 Agustus hingga 2 September 2018 di Indonesia.

(Baca juga: Mari Belajar Bahasa Inggris dengan Metode Efektif dan Menyenangkan)

Tak ketinggalan, Presiden Jokowi dan wakilnya, Jusuf Kalla pun juga ikut dalam pemecahan rekor ini loh.

Didampingi Iriana Joko Widodo dan Mufidah Jusuf Kalla, Presiden dan wakilnya terlihat asik dan seru mengikuti alunan musik poco-poco.

Hal tersebut terlihat pada unggahan di akun Instagram resmi @sekretariat.kabinet.

(Baca juga: Berada di Bali, Maia Estianty Sempat Panik saat Rasakan Gempa)