Ingin Bercinta Makin Bergairah? Kurangi Asupan Gula ke Dalam Tubuh!

By Nova.id, Sabtu, 18 Agustus 2018 | 23:00 WIB
Performa bercinta menurun karena konsumsi gula berlebih (LuckyBusiness)

NOVA.id – Makan makanan manis seperti permen, es krim, dan cokelat bisa membuat kita menjadi lebih bahagia.

Namun, jika makan terlalu banyak, ada masalah tubuh yang timbul, seperti sakit gigi dan kegemukan.

Tak hanya itu, terlalu banyak makan makanan manis juga bisa merusak performa seks bersama pasangan loh! Ya, gairah bercinta akan menurun. Mengapa bisa begitu?

Baca juga: Salut, Aksi Heroik Bocah Atambua Panjat Tiang Bendera Diganjar Beasiswa Bergengsi!

Seperti Nova.id lansir dari Kompas.com, Dr. Hyman, Pendiri The UltraWellness Centre mengatakan bahwa makanan manis yang mengandung gula bisa menurunkan hormon testosteron.

Hormon ini merupakan hormon seks utama pria yang memiliki fungsi dan kesehatan seksual.

Apabila asupan gula meningkat, massa otot menurun dan lemak perut tercipta. Hal tersebut akan mengurangi produktivitas hormon testosteron.

Selain menurunkan hormon testosteron, gula juga dapat menurunkan produksi hormon pertumbuhan (GH). Hormon ini memiliki banyak fungsi, salah satunya adalah mempertahankan libido pria.

Jika hormon ini kurang dalam tubuh, gairah bercinta pasangan pun akan menurun.

Baca juga: Selain Nia Ramadhani, Annisa Pohan dan Suami Naik Haji, Tapi Langgar Aturan Kerajaan Arab Saudi?

Gula juga menyebabkan lelah. Saat gula dikonsumsi terlalu banyak, kadar gula darah yang melonjak naik bisa menurunkan orexin, yaitu senyawa kimia dalam otak yang mengatur waktu makan dan bangun, serta ikut menentukan gairah.

Apabila tubuh sudah lelah, kita pasti akan malas bercumbu dengan pasangan bukan? Ini bisa membuat kehidupan seks terganggu.

Untuk itu, perlu diimbangi dengan asupan bergizi seperti buah dan sayur agar performa bercinta menjadi lebih bergairah. (*)

Baca juga: Pejuang Kanker Payudara: Saya Menyadari Ada yang Salah di Diri Saya