Setelah memberikan sample cuma-cuma ke teman-teman kita, kita bahkan bisa, lho, meminta mereka untuk memberi review di media sosial mereka!
Promosi gratis, deh!
Terakhir, Teja mengingatkan kita untuk tidak tergoda berutang, meski tujuannya untuk meningkatkan modal usaha.
Baca Juga : Ibu Sambung Vanessa Angel Beberkan Fakta di Balik Kasus yang Menjerat Putrinya
“Dengan iming-iming kemudahan pemberian modal di awal, kita jadi lupa untuk melihat besarnya bunga yang harus dibayar. Belum lagi denda yang akan menambah berat pembayarannya.
Utang hanya akan membebani pikiran kita di saat bisnis belum berjalan baik. Sementara cicilan utang sudah harus kita cicil dan lunasi. Kalau kita tidak mampu membayar dan mengeluarkan uang untuk modal dalam jumlah besar, jangan dipaksakan.” pungkas Teja.
Nah, tentunya kalau kita terus berusaha menjalankan bisnis online dengan tekad yang kuat dan strategi yang tepat, bisnis online kita pasti bisa sukses tanpa perlu merogoh modal berlebih untuk jasa endorsement.
Yuk, jadi perempuan yang mandiri! (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Jeanett Verica |
Editor | : | Jeanett Verica |
KOMENTAR