"Korban merupakan sosok mitra yang produktif dan juga berperan sebagai tulang punggung keluarga, dan kami berkomitmen untuk menjaga keamanan dan melindungi privasi identitas korban," ucapnya.
Lebih lanjut, ia juga menekankan bahwa keamanan mitra dan pengguna Go-Life merupakan fokus utama mereka.
"Keamanan dan kenyamanan pengguna dan mitra adalah prioritas utama kami," ucapnya.
Baca Juga : Christine Hakim Beberkan Tindakan Syahrini yang Luluhkan Keluarga Reino Barack
Dayu juga mengungkap dalam pelaksanaan tugasnya, Mitra Go-Life telah dibekali panduan SOP Anti Sexual Harassment yang berisi paduan terkait; bersifat antisipatif (pra-kejadian), pada saat kejadian, sampai dengan pasca kejadian.
Pihaknya juga mengaku telah bekerjasama dengan pihak kepolisian di berbagai kota untuk memberikan penyuluhan terkait pertahanan diri dan juga menyediakan emergency panic button di aplikasi mitra.
"Kami juga senantiasa mengkomunikasikan ketentuan penggunaan layanan melalui in-app message kepada para pengguna di halaman pemesanan," katanya. (*)
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Nuzulia Rega |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR