NOVA.id - Pernikahan dari Ajun Perwira dan Jennifer Jill memang cukup menghebohkan publik.
Bagaimana tidak, pasangan ini memiliki usia yang terpaut cukup jauh, yaitu sekitar 17 tahun.
Selain itu materi yang berlimpah yang dimiliki Jennifer Jill dinilai menjadi salah satu alasan Ajun menikahi ibu 3 anak tersebut.
Baca Juga: 2 Kali Dilamar Billy Syahputra, Elvia Cerolline Malah Mengaku Takut pada Sang Kekasih
Keduanya kini tinggal di sebuah rumah mewah seluas 1000 meter persegi.
Dalam sebulan, mereka mengaku harus menghabiskan uang hingga Rp40 juta hanya untuk biaya listrik saja lo Sahabat NOVA.
Seperti apa kediaman mewah keduanya, yang diketahui memiliki lantai transparan hingga membutukan 25 ART untuk mengurus rumah tersebut?
Baca Juga: Blak-blakan Natasha Wilona Ungkap Hubungannya dengan Kevin Sanjaya, Pacaran?
Dilansir Grid.ID dari tayangan BROWNIS yang diunggah kanal YouTube TRANS TV Official pada Rabu (31/07), Jennifer Jill mempekerjakan 25 asisten rumah tangga (ART) untuk mengurus rumah megahnya.
"Ada beberapa, yang bagian dalam sendiri yang bagian luar sendiri. Total 1 rumah ya, ada 25."
"Kalau boleh ngomong jujur, kan dulu 40 nah setelah almarhum meninggal ya kita kurang-kuranginlah ya, karena kan nggak perlu sopir, tapi tetap dikasih tunjangan dong," ungkapnya.
Baca Juga: Jabatan Tiwi Eks T2 Sebagai CEO Dicabut, Perusahaan yang Dijalankan Digugat Miliaran Rupiah
Jennifer Jill menerapkan aturan yang cukup berat untuk para ART-nya, di mana ART yang bertugas di halaman tidak boleh masuk ke dalam rumah kecuali memang dibutuhkan.
"Jadi yang bagian taman, kolam, listrik (tidak boleh masuk rumah), kecuali listrik mati boleh," jelas Jeniffer Jill.
ART di dalam rumah yang dipekerjakan Jennifer Jill juga kebanyakan perempuan.
Setiap sudut rumah Jennifer Jill juga difasilitasi telepon untuk memanggil orang rumah dan ART.
Rumah yang ditinggali Ajun dan Jennifer dilengkapi beberapa fasilitas mewah dengan furniture dan hiasan-hiasan mahal.
Salah satu ruangan rumah Jennifer Jill dijadikan walking closet yang digunakan untuk menyimpan pakaian, tas, dan koper dari berbagai merek terkenal.
Tak hanya itu ada pula aksesoris Jennifer Jill seperti kalung dan topi.
Saking banyaknya tas koleksi Jennifer Jill, barang tersebut hanya ditumpuk dan digantung begitu saja.
Kamar utama yang dulunya merupakan kamar Jennifer Jill adalah kamar terluas.
Kini kamar tersebut dipakai anak Jennifer Jill.
Baca Juga: Sembunyikan Masalah dengan Mantan Istri, Gading Marten: Takut Sahabat Gue Sebel Sama Gisel
Kamar tersebut juga dilengkapi televisi, ac, dan sofa nan empuk.
Di ruangan itu juga terpajang koleksi jam tangan dan parfum milik Jennifer Jill.
Kamar mandi di kamar utama sangat luas, bahkan dilengkapi sofa, jacuzzi, televisi, telepon, dan AC di dalamnya.
Baca Juga: Gathering Komunitas & Anniversary Beauty Collab di Mecapan HQ
Luasnya rumah dan banyaknya ruangan membuat Jennifer Jill dan Ajun Perwira harus membayar Rp 40 juta setiap bulannya untuk membayar listrik. (*)
Artikel ini sudah tayang di Grid.ID dengan judul Hartanya Tak Habis 7 Turunan, Rumah Mewah Berlantai Kaca Ajun Perwira dan Jennifer Dirawat 25 ART dan Biaya Listriknya Rp 40 Juta Sebulan
Source | : | grid.id |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR