Eimesr Noone mengaku bahwa ia dihubungi oleh produser Oscar, yang akhirnya menginginkan kehadiran perempuan di podiumnya.
Dalam wawancara dengan Variety, Eimear mengaku bahwa pengalaman di Oscar nantinya akan menjadi pengalaman baru yang mendebarkan.
Selain menjadi dirigen perempuan pertama di Oscar, Eimear juga telah menjadi dirigen pertama yang menggelar konser di National Concert Hall di Dublin, Irlandia.
Pada umur 21 tahun, Eimear Noone juga telah mendirikan sebuah ensambel musik yaitu Dublin City Concert Orchestra yang memainkan musik film.
Sebelum menjadi komposer untuk World of Warcraft, Eimear Noone juga telah terlibat aktif dalam skoring video games.
Oleh karena itu, Noone juga dianggap sebagai salah satu dirigen premier di dunia game.
Source | : | IMDb,Variety,Independent UK |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR