NOVA.id - Penyanyi Vidi Aldiano turut meriahkan gelaran Korean Wave in Love, di Trans studio Cibubur, pada Jumat (21/02).
Penampilan Vidi Aldiano ini adalah yang pertama setelah dirinya menjalani operasi kanker ginjal.
"Jadi di sini gue ucapin terima kasih banyak. Ini gue pertama kalinya lagi gue tampil di TV," kata Vidi Aldiano dalam video Instagram Story yang diunggah penggemarnya, pada Jumat(21/02).
Dalam video tersebut, Vidi Aldiano juga mengucapkan terima kasih kepada semua orang yang sudah mendukungnya selama ini.
"Gue ucapin terim akasih buat yang lagi nonton. Mungkin kita ngga kenal tapi kalian doain gue itu sudah amat anugrah banget," ujar Vidi.
"I wanna say thank you, makasih, cuman hanya Tuhan yang bisa balas kebaikan teman-teman semua,"lanjutnya.
Dalam gelaran tersebut, Vidi juga pertama kali membawakan single terbarunya yang berjudul Bertahan Lewati Senja.
Saat membawakan lagu itu, Vidi tak kuasa menahan tangis.
"Sorry gue nyanyinya agak lumayan emosional next time gue janji akan bisa lebih kontrol lagi, nggak nangis-nangis lagi," kata Vidi dalam video Instagram Story, Sabtu (22/02).
Melalui unggahan IGTV di Instagram pribadinya, Vidi berharap single terbarunya ini dapat menguatkan para penggemarnya saat menghadapi hari yang buruk.
"Maaf saya gagal untuk tidak emosional dalam menyanyikan lagu ini. Pertama kali nya nangis abis nyanyi di TV. Semoga cerita saya di lagu ini bisa ikut menguatkan hari gelap kalian," tulis Vidi dalam keterangan video.
Netizen pun turut memberikan komentar pada unggahan video tersebut.
Mereka menyemangati dan mendoakan agar Vidi selalu sehat.
@rosalinatjahjadi: Sangat keren, smg Vidi sehat terus dan tetap semangat.
@keshyuan_: Keep fighting massssss sehat selaluuuuuu loveyaaa.
Baca Juga: Sudah Bisa Senyum, Kondisi Terkini Vidi Aldiano Keluar Rumah Sakit Pasca Operasi Kanker Ginjal
@kanayatuti12: semangat kakak,semoga sehat selalu,dan jadi inspirasi yang lain untuk selalu yakin dalam menghadapi apapun dalam hidup. (*)
Source | : | |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR