NOVA.id – Setiap ibu pasti akan berbuat apapun demi menyelamatkan anaknya.
Seperti yang dilakukan perempuan ini, yang nekat melempar dua anaknya dari lantai 3 apartemen.
Dia terpaksa melempar demi menyelamatkan anak-anaknya dari musibah kebakaran.
Baca Juga: Penumpang Ungkap Kecelakaan Bus di Tol Cipali, Tubuhnya Jungkir Balik
Seperti dilansir dari Dailymail, Jumat (4/9), video saat ibu tersebut melempar dua anaknya sempat viral di media sosial.
Peristiwa menegangkan itu terjadi karena ibu berusia 25 tahun itu berusaha menyelamatkan anaknya dari apartemen yang sedang terbakar.
Dia terpaksa melempar dua anaknya yang berusia 3 tahun dan 4 tahun, dari jendela lantai 3 apartemen untuk menyelamatkan hidup mereka.
Baca Juga: Kecelakaan Maut Akibat Pengendara Perempuan Mengantuk, Dua Orang Tewas
Tetangga penghuni apartemen yang terbakar di kota Rusia Novosibirsk itu, membantu menangkap dua anak laki-laki tersebut dengan mengulurkan selimut.
Lyubov Pavlunina, ibu tersebut mengaku terbangun pada pukul 7 pagi, dan mendapati apartemennya terbakar. Dia pun segera berteriak minta tolong.
"Saya bangun dan salah satu anak saya ada di samping saya," kata Lyubov.
Lybov kemudian mengisahkan, dia segera mencari putra keduanya dan berjuang menembus asap menuju balkon.
Di balkon dia berteriak memohon bantuan warga sekitar.
“Saya berteriak agar setidaknya anak-anak diselamatkan,” cerita Lyubov.
Baca Juga: Ternyata 3 Kebiasaan Ini Bisa Memperpendek Umur HP, Salah Satunya Bahkan Bisa Sebabkan Kebakaran!
Setelah itu, beberapa orang tampak mulai membantu. Mereka membentangkan selimut dan berteriak agar dia harus melempar anak-anaknya sesegera mungkin.
Lyubov bilang, “Anak-anak adalah satu-satunya prioritas saya.”
Kemudian satu per satu dia menjatuhkan anak laki-lakinya sejauh 30 kaki dari jendela yang terbuka di balkon, ke dalam selimut yang dibentangkan tetangganya.
Baca Juga: Kecerobohan Putri Diana Hingga Hampir Bakar Dapur Istana Kensington Terungkap dari Koki Istana
“Tentu saja menakutkan untuk melempar anak-anak dari lantai tiga, tetapi saya harus melakukannya,” ujar Lyubov.
Setelah melempar kedua anaknya, perempuan yang jadi orangtua tunggal tersebut kemudian dibantu warga untuk turun menggunakan tali.
Setelah berhasil diselamatkan, Lyubov sendiri merasa heran, kenapa dia bisa melakukan itu semua.
Sementara itu, peristiwa kebakaran di apartemen itu langsung diinvestigasi oleh Kementerian Darurat Rusia.
Mereka berusaha menyelidiki, bagaimana kobaran api bisa terjadi.
Baca Juga: Saat Restoran Ruben Onsu Kebakaran, Ternyata Sarwendah Sedang Alami Kecelakaan
Sebuah laporan menyebutkan, mengutip sumber-sumber darurat, mengatakan ada seorang anak yang bermain dengan korek api.
Namun ada juga laporan yang menyebutkan bahwa kebakaran terjadi karena microwave yang rusak, sehingga menyebabkan kobaran api.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)
Source | : | Dailymail.co.uk |
Penulis | : | Yunus |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR