Nova.id- Di mana ada keramaian, maka di situ pula toilet umum tersedia. Ya, kalimat ini merupakan penggambaran yang akurat dari toilet umum. Bahkan, di beberapa tempat seperti mall maupun kafe, toilet umum menjadi spot yang menarik untuk berswafoto.
Namun, sadarkah Sahabat Nova jika toilet umum menyimpan banyak bakteri tersembunyi? Bahkan, toilet umum juga disebut sebagai tempat penyebaran virus Covid-19 akibat rendahnya penerapan protokol kesehatan.
Dilansir dari Nagaland Post, studi yang dipublikasikan dalam jurnal bernama Physics of Fluids, mendukung penelitian sebelumnya yang menyatakan Covid-19 mudah tersebar di tempat-tempat umum.
Dalam studi tersebut, disebutkan bahwa membilas toilet umum bisa membuat partikel virus corona terbang di udara sekitar 60 cm dalam waktu kurang dari 6 detik. Saat turun, partikel tersebut bisa hinggap atau menempel di setiap permukaan.
Baca Juga: 5 Tips Sederhana Mencegah Gigi Berlubang, Yuk Coba Lakukan di Rumah
Melalui studi ini, maka bisa disimpulkan jika toilet umum juga tidak cukup aman dari paparan virus corona. Sayangnya, menghindari penggunaan toilet umum sangat sulit untuk dilakukan, terutama saat bepergian jarak jauh.
Lalu, bagaimana agar tetap aman saat menggunakan toilet umum? Dilansir dari NYtimes, berikut solusinya.
Pilih kamar mandi berukuran besar
Meski terdiri atas bilik-bilik kecil, beberapa toilet umum tidak jarang memiliki satu bilik yang berukuran lebih besar di bandingkan yang lainnya.
Lewat kamar mandi yang lebih luas, ventilasi serta perputaran udara akan jauh lebih baik di banding bilik yang berukuran lebih sempit.
Baca Juga: Perawatan di Rumah Untuk Hilangkan Bau Kaki, Hanya Butuh Bahan Alami Ini!
Menunggu selama 60 detik
Penulis | : | Content Marketing |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR