NOVA.id – Agensi hiburan Korea Selatan YG Entertainment dikabarkan akan segera memperkenalkan girl group baru tahun ini.
Melansir Soompi, pada Selasa (18/5), OSEN melaporkan bahwa YG Entertainment berencana untuk meluncurkan girl grup baru mereka pada paruh kedua tahun ini.
Hingga saat ini masih belum diketahui nama grup dan jumlah anggota yang akan dimilikinya, tetapi group tersebut akan terdiri dari anggota berbakat dan memiliki getaran khas YG.
Baca Juga: Sandara Park Tinggalkan YG Entertainment Setelah 17 Tahun Bersama
Menanggapi laporan tersebut, sumber dari agensi membenarkannya.
"Memang benar kami sedang mempersiapkan untuk meluncurkan girl group baru,"ujar sumber tersebut.
Tahun lalu, YG Entertainment merilis pernyataan serupa terkait laporan tentang debut girl group baru tersebut.
Baca Juga: Rosé BLACKPINK Dikabarkan akan Debut Solo, YG Entertainment Berikan Keterangan Resminya
View this post on Instagram
Jika grup baru debut tahun ini, mereka akan menjadi grup wanita pertama dari YG Entertainment dalam lima tahun sejak BLACKPINK pada tahun 2016.
Apakah girl group baru ini akan mengikuti kesuksesan BLACK PINK? Kita tunggu saja Sahabat NOVA.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Dinni Kamilani |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR