Barang-barang yang digunakan oleh pasien Covid-19 merupakan barang yang perlu mendapat perlakuan khusus untuk mencegah potensi menularkan ke orang lain.
Hal ini mengingat barang-barang tersebut bisa saja telah ditempeli virus SARS-CoV-2, termasuk pakaian.
Berikut ini beberapa tips yang dapat dilakukan dalam mencuci pakaian pasien Covid-19.
Baca Juga: Jangan Abai, Kenali 2 Tanda Pasien Isoman Covid-19 Memburuk dan Harus Segera Dibawa ke Rumah Sakit
1. Cuci pakaian dengan sabun cuci atau deterjen rumah tangga. Pertimbangkan untuk merendam pakaian dalam larutan pemutih jika tidak merusak pakaian.
2. Pilih pengaturan air terhangat yang tersedia. WHO merekomendasikan suhu air antara 60–90°C ketika mencuci pakaian. Namun, suhu tinggi dapat merusak atau mengecilkan item pakaian yang halus, jadi ingatlah untuk membaca label perawatan.
3. Keringkan pakaian sepenuhnya.
Baca Juga: 5 Cara Raisa dan Hamish Menjaga Kesehatan Anak Saat Pandemi Covid-19
View this post on Instagram
KOMENTAR