NOVA.id - Menjaga kebersihan kulit adalah hal wajib yang perlu kita lakukan setiap hari.
Jika kebersihan tidak terjaga, kulit akan menjadi lembap dan membuat kuman atau bakteri bisa berkembang biak sehingga menjadi penyakit, salah satunya panu.
Selain membersihkan tubuh menggunakan air dan sabun, kita juga perlu memperhatikan perlengkapan mandi, seperti handuk dan bahan pakaian yang bisa menyerap keringat.
Baca Juga: Ada Bercak Putih di Wajah Anak, Panu atau Bukan? Ini Jawabannya
Handuk yang kotor atau kurang bisa menyerap air diketahui bisa memicu timbulnya penyakit kulit.
"Pada orang-orang yang sering berkeringat atau kurang menjaga kebersihan kulit, jamur atau bakterinya akan berkembang biak," kata spesialis kulit dr.Vinia Ardiani Permata, Sp.KK dikutip dari Kompas.com.
Nah, berikut ini beberapa penyakit kulit yang muncul karena kita kurang menjaga kebersihan kulit.
Baca Juga: Ada Bercak Putih, Panu atau Kusta? Begini Cara Membedakannya
1. Panu
Penyakit kulit panu diketahui disebabkan oleh kuman tinea versikolor.
Walaupun tidak menimbulkan gatal, panu bisa menyebabkan sisik pada kulit yang berwarna putih, merah, sampai kecokelatan.
Panu biasanya terdapat pada wajah, leher, badan, ketiak, tungkai, lengan, dan sebagainya.
Baca Juga: Mengapa Panu Susah Hilang Padahal Sudah Diobati? Ini Penjelasannya
2. Kurap
Penyakit kurap (tinea) bisa terjadi karena jamur dermatofia.
Berbeda dengan panu, kurap dapat menyebabkan gatal yang hebat, terutama saat kita berkeringat.
Kurap pada umumnya berbentuk agak bulat dengan bagian tepi berwarna lebih merah akibat peradangan.
Baca Juga: Mulai Muncul Perubahan pada Kulit Wajah, Beginilah Solusinya
3. Budukan
Budukan, gudik, atau skabies adalah penyakit yang diakibatkan oleh kutu (sarcoptes scabiei).
Penyakit ini bisa menular dengan mudah lewat kontak langsung atau penggunaan benda yang sama.
Pada umumnya, penyakit ini menyerang manusia secara berkelompok, seperti penghuni panti asuhan atau pesantren.
Baca Juga: Catat, Ini 6 Obat Panu Alami yang Ampuh dan Mudah Ditemukan di Rumah
Penyakit ini ditandai dengan seperti terowongan berwarna putih keabu-abuan berbentuk garis lurus atau berkelok.
Dokter Vinia mengatakan, tanda-tanda itu mengisyarakatkan kutu masuk ke kulit dan membuat alur terowongan.
Biasanya terjadi pada lipatan ketiak, bokong, dan sela jari-jari tangan karena kulitnya lebih tipis.
Baca Juga: Ini 5 Cara Menghilangkan Panu di Wajah dan Bagian Tubuh Lainnya
Lihat postingan ini di Instagram
4. Infeksi bakteri pioderma
Penyakit ini disebabkan oleh bakteri Staphylococcus dan Steptococcus.
Gejala yang timbul yaitu berupa bisul.
Baca Juga: Jangan Sampai Kena, Ini 6 Cara Mencegah Panu Muncul di Tubuh
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Presi |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR