NOVA.id - Cara menghilangkan bekas luka cacar air butuh waktu yang tidak sebentar dan biayanya cukup mahal.
Namun siapa sangka, beberapa bahan alami menghilangkan bekas luka ini bekerja secara efektif untuk memperbaiki kulit kita, lo.
Melansir Serambinews, berikut ini bahan-bahan alami untuk menghilangkan bekas luka karena cacar air:
Baca Juga: Bagaimana Cara Menghilangkan Ngantuk? Nggak Perlu Kopi, Ini Caranya!
1. Lemon
Lemon diyakini ampuh mencerahkan kulit sehingga bekas luka bisa tersamarkan.
Gunakan air perasan buah lemon untuk dioleskan pada area bekas luka secara rutin.
Hasil perawatan ini bisa terlihat dalam beberapa minggu pemakaian.
Baca Juga: Ampuh Jadi Cara Menghilangkan Warna Hitam di Bibir, Pakai Bahan Alami Ini
2. Pepaya
Cara menghilangkan bekas luka cacar air berikutnya menggunakan buah pepaya.
Oleskan bubur pepaya matang langsung ke kulit yang terkena cacar air.
Pepaya memiliki khasiat untuk menyamarkan bekas luka hingga meratakan warna kulit.
Hal ini karena pepaya kaya akan vitamin E yang baik untuk kulit.
Baca Juga: 3 Cara Menghilangkan Bulu Mata Palsu Sendiri, Aman dan Gampang!
3. Minyak kelapa
Menggunakan minyak kelapa adalah salah satu tips menghilangkan bekas cacar air.
Minyak kelapa memiliki sifat antiseptik dan juga memiliki sifat untuk mengurangi bekas cacar air.
Baca Juga: Cara Menghilangkan Kuteks dengan Bahan Alami, Nggak Perlu Nail Polish Remover
View this post on Instagram
4. Air kelapa
Cara menghilangkan bekas luka cacar air yang terakhir adalah dengan memakai air kelapa.
Setelah lepuh cacar air mengering, mulailah menggunakan air kelapa langsung di wajah.
Cara ini akan secara efektif mengurangi bekas luka karena cacar air.
Baca Juga: 8 Cara Menghilangkan Lemak di Perut, Nggak Perlu Olahraga dan Diet!
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)
Source | : | Serambinews.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR