Melansir Kompas.com, berikut ini cara mengatasi mabuk darat selama perjalanan mudik:
1. Minum teh chamomile
Chamomile adalah ramuan yang membantu menenangkan perut, mengurangi asam, dan mengendurkan otot perut.
Oleh karena itu, teh chamomile bisa menenangkan rasa mual di perut akibat mabuk perjalanan.
Seseorang dapat membeli teh chamomile, lalu menyeduhnya dalam botol untuk menemani perjalanan.
Teh chamomile bisa disajikan dingin ataupun panas.
Baca Juga: Cara Mengatasi Rambut Rontok dengan Lidah Buaya, Pasti Ampuh!
2. Tidur
Di malam hari, atau di kapal tanpa jendela, akan sangat membantu jika hanya memejamkan mata, atau jika mungkin, tidur sepenuhnya.
Cara ini dapat menyelesaikan konflik input antara mata dan telinga bagian dalam.
Sebagai informasi, mabuk darat muncul ketika ketika sistem saraf pusat menerima pesan yang bertentangan dari sistem sensorik yang meliputi telinga bagian dalam, mata, reseptor tekanan kulit, dan reseptor sensorik otot dan sendi.
Misalnya seseorang duduk di perahu atau di dalam mobil (tidak melihat ke luar jendela), telinga bagian dalam merasakan gerakan ke atas dan ke bawah, ke kiri dan ke kanan, tetapi matanya melihat pandangan yang statis, seolah-olah tidak bergerak sama sekali.
Baca Juga: 6 Cara Mengatasi Rambut Bercabang Tanpa Dipotong, Ternyata Mudah
View this post on Instagram
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ratih |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR