NOVA.id - Irwansyah menjadi korban penipuan adik kandungnya sendiri.
Irwansyah dan Zaskia Sungkar bahkan harus mengalami kerugian hingga miliaran rupiah.
Hafiz Fatur, sang adik, diduga terjerat peminjaman uang di bank dengan nilai fantastis.
Dalam surat disampaikan, Irwansyah belum membayar cicilan terkait peminjaman uang di bank.
Mendapati surat tagihan, ayah satu anak ini kaget lantaran merasa tidak pernah mengambil kredit.
"Saudara Irwan ini kaget pada saat ada salah satu bank mengirim surat tagihan," kata Zakir yang merupakan kuasa hukum Irwansyah dan Zaskia.
Zakir menduga Fatur sengaja memalsukan tanda tangan Irwan.
Setelah dilakukan investigasi ternyata Hafiz melakukan pinjaman di bank sejak tahun 2018.
Nilai kredit yang diambil oleh Hafiz pun cukup besar, yakni berkisar antara Rp 1 miliar hingga Rp 2 miliar.
Baca Juga: Ditipu Adik Iparnya Sendiri, Zaskia Sungkar Alami Kerugian Besar: Rumah Habis, Mobil Habis
"Setelah saya kroscek ke bank yang bersangkutan, saya menemukan banyak surat-surat," terang Zakir.
"Saya bisa menyimpulkan diduga kuat Hafiz memalsukan tanda tangan Irwan dan Zaskia untuk kepentingan dia, peminjaman uang kurang lebih Rp 1 miliar sampai Rp 2 miliar," tambahnya.
Zakir langsung mempolisikan Hafiz Fatur ke Polres Jakarta Selatan, November 2021.
Ia melaporkan adik Irwansyah atas dugaan pemalsuan dokumen terkait peminjaman uang.
"November kemarin saya selaku kuasa hukum membuat laporan di Polres Jakarta Selatan," jelas Zakir.
Zakir menerangkan, saat mendatangi bank menemukan beberapa surat penting yang dipalsukan.
"Karena memang yang kami temukan ada perjanjian kredit, ada surat pelepasan hak." ungkapnya
"Ada surat pernyataan yang di situ saya lihat ada dua tanda tangan, Irwansyah dan Zaskia," imbuhnya.
Selain itu, ia juga mengkonfirmasi ke pihak bank apakah sering bertemu Irwansyah selama ini.
Baca Juga: Jadi Korban Penipuan hingga Rugi Rp5 Miliar, Irwansyah Laporkan Adik Kandungnya Sendiri
View this post on Instagram
Penulis | : | Septirini Sekar Nusantari |
Editor | : | Widyastuti |
KOMENTAR