NOVA.id – Kendati pandemi Covid-19 sudah mulai melandai, bukan berarti Sahabat NOVA boleh menurunkan kewaspadaan akan ancaman kuman dan bakteri penyebab penyakit. Apalagi, saat ini cuaca sedang tidak menentu. Kondisi tersebut dapat membuat daya tahan tubuh menurun.
Penelitian terbaru dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) Amerika Serikat yang terbit pada Selasa (17/3/2020) mengatakan, kuman bisa dan bakteri dapat menempel serta bertahan berhari-hari pada permukaan benda.
Oleh sebab itu, selain menjaga kesehatan dan kebersihan diri, menjaga kebersihan rumah dan perabotan yang biasa digunakan juga penting dilakukan untuk menjaga diri dan keluarga dari paparan kuman dan bakteri.
Cleaning Lab Director dari Good Housekeeping Institute Carolyn Forte mengatakan, membersihkan satu hingga dua sudut di rumah setiap hari dapat mencegah penyebaran kuman serta bakteri berbahaya.
Baca Juga: Jisoo BLACKPINK Tampil Klasik dan Memukau Untuk Haute Couture Christian Dior Spring 2023
Membersihkan area yang sering disentuh
Gunakan zat aditif untuk membunuh kumandan air panas atau disinfektan untuk membunuh kuman pada area yang sering disentuh seperti gagang pintu, flush kloset duduk, sakelar lampu, remot, ponsel, dan masih banyak lagi. Bersihkan pula area mana saja tempat kuman cenderung menyebar secara teratur, termasuk sesuatu yang baru disentuh atau digunakan.
Pastikan Sahabat NOVA mengeringkan permukaan yang sudah dibersihkan atau didisinfeksi secara menyeluruh. Pasalnya, area lembap dapat menjadi tempat kuman berkembang. Selain itu, jangan lupa juga untuk rutin membersihkan lantai rumah dengan air bersih serta zat aditif untuk membunuh kuman, seperti Dettol Antiseptik Cair.
Tidak hanya digunakan untuk menjaga kebersihan tubuh, Dettol Antiseptik Cair juga dapat digunakan sebagai cairan disinfektan. Dengan takaran #SatuTutupAja Sahabat NOVA bisa menggunakannya untuk membersihkan seisi rumah termasuk untuk mencuci pakaian dan kain lap.
Sebagai informasi, Dettol Antiseptik Cair telah diuji terhadap 100 kuman penyebab penyakit sehingga mampu melindungi keluarga kita dari berbagai kuman penyebab penyakit.
Cara Menggunakan Dettol Antiseptik Cair
Untuk pertolongan pertama, larutkan 1 tutup atau setara 21 mililiter (ml) Dettol Antiseptik Cair ke dalam mangkuk berisi 420 ml air. Sementara untuk mencuci pakaian, Sahabat NOVA bisa larutkan 1 tutup Dettol Antiseptik Cair ke dalam 840 ml air.
Selain membunuh berbagai kuman dan bakteri, Dettol Antiseptik Cair juga bisa digunakan untuk menghilangkan bau kaki dengan melarutkan 1 tutup Dettol Antiseptik Cair pada bak kamar mandi maupun ember berisi air.
Meskipun aman digunakan pada kulit, tidak dianjurkan untuk menggunakan Dettol Antiseptik Cair sebagai obat kumur apalagi sampai menelannya. Jika tertelan, segera bilas dan minum air atau susu serta datang ke fasilitas pelayanan kesehatan untuk berkonsultasi.
Saat ini Dettol sedang menjalankan program #7DaysChallenge untuk mengajak masyarakat terutama untuk membuktikan sendiri kehebatannya. Caranya, bagikan momen bersih-bersih kamu menggunakan #SatuTutupAja Dettol Antiseptik Cair dengan menampilkan minimal 3 kegunaan manfaat, ya.
Semakin banyak kegunaan yang kamu bagikan, semakin besar kesempatan kamu menang! Program ini berlangsung mulai dari 9 sampai 31 Januari 2023.
Untuk mengetahui mekanisme dan informasi lebih lanjut seputar #7DaysChallenge Sahabat NOVA bisa mengunjungi Instagram @dettolindonesia atau laman berikut ini.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Nana Triana |
Editor | : | Sheila Respati |
KOMENTAR