Betapa senangnya ketika aku berhasil menjadi penyiar radio. Awalnya aku bekerja sebagai penyiar di Radio Hard Rock, Jakarta. Wah, bangga sekali bisa siaran di radionya anak-anak muda ini. Setiap hari aku memperdengarkan suaraku tanpa diketahui seperti apa wajah dan penampilanku. Oleh karena itu soal penampilan tidak aku perhatikan benar. Saat itu aku senang berdandan dengan gaya gothic. Pakain serba hitam. Dari Hard Rock, kemudian aku pindah lagi ke Radio Trax FM.
Namun, meski memiliki bakat berbicara, aku tidak begitu saja menemukan jalan untuk menyalurkannya ke dunia kepenyiaran. Hingga suatu saat, adiknya Indi Barens mengatakan kenapa aku tidak mencoba keberuntungan di dunia kepenyiaran? Kupikir, benar juga, ya. Betapa menyenangkan bisa berbicara pada orang banyak. Lalu, aku mencobanya dan kemudian diterima di Hard Rock FM itu.
Dan hingga hari ini aku semakin bersyukur lantaran karierku sudah merambah ke dunia pertelevisian. Kini, aku tengah menjadi presenter di acara Mantap ANTV. Lalu bersama Kemal, nama acaranya, Klik. Menjadi presenter benar-benar menyenangkan. Aku dituntut harus bicara cepat dan bisa membaca situasi.
Misalnya penampilanku di televisi O Channel saat ini. Nama acaranya Lolebay. Ini acara gosip. Jelasnya, tiap kali ada selebriti yang dibicarakan, aku membicarakan kebalikannya atau melebihkannya alias hiperbola. Tapi tidak merendahkan si selebriti yang sedang dibicarakan, lho. Acaranya tetap dalam porsi komedi, dimana membuat pemirsa tertawa. Bukan malah mengejek selebritisnya.
KOMENTAR