Soal materi laporan Enung yang mengaku dipaksa berlatih dengan seorang pria dan disuruh memegang alat vital pria tersebut, polisi masih mendalaminya.
"Ini masih perlu di dalami apakah benar ada praktek tersebut, apakah hanya dia (Enung) yang mengalami atau yang lain juga mengalami namun diancam oleh pemilik. Ini masih akan digali," ungkap Rikwanto.
Sementara juga akan didalami keterangan pekerja lain apakah ada kebohongan atau tindak berbeda dengan hal yang dipaparkan sebelumnya.
Mengenai legalitas tempat pelatihan pijat yang juga mengunci calon pekerjanya, masih menurut Rikwanto akan menelusuri status tempat tersebut.
"Akan didalami apakah bentuknya CV, perusahaan, atau tempat pelatihan. Ini akan diketahui setelah dilakukan pemeriksaan terhadap pemilik," ujarnya menjelaskan langkah penyelidikan.
Soal akan disalurkan ke mana, Enung dan teman-temannya, penyidik akan mencari ke mana saja mereka akan disalurkan. Nantinya, juga akan dikaitkan sangkaan seperti Undang-undang trafficking atau lainnya yang dapat dikenakan.
Laili
KOMENTAR