Tanggal produksi pertama kali itu dianggap bersejarah, sehingga dijadikan label.
“Karya saya ini sudah dipatenkan di Direktorat Jendral Hak Kekayaan Intelektual,” papar Retnanik sambil menyebut produk pertama berupa kotak tisu itu ditawarkan pada arisan di kampung atau kegiatan-kegiatan di kelurahan.
Selain kotak tisu, Retnanik kemudian menambah koleksi dengan membuat kotak pensil berbagai ukuran, serta beberapa produk lain lagi.
“Alhamdulillah, setelah kami telateni termasuk ikut di berbagai pameran, usaha makin berkembang, bahkan buyer tidak hanya dari Indonesia, tetapi juga dari luar negeri,” ungkap Retnanik.
(Baca juga: Pakai SKTM, Ternyata Siswa Ini Punya Mobil, Begini Reaksi Pihak Sekolah)
Ditinggal Suami
Dalam proses berjuang memajukan ekonomi keluarga, dia tiba-tiba mendapat musibah.
Heri, suami tercinta meninggal dunia mendadak akibat serangan jantung pada tahun 2005.
Retnanik sempat oleng, setahun dia vakum.
(Baca juga: Wah, Jawab Pertanyaan Warganet, Cinta Laura Beberkan Rahasia Kecantikan Hingga Pemain Sepak Bola Favoritnya!)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Nova.id |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR