NOVA.id - Pasangan suami istri dari Arkansas, Amerika Serikat memutuskan mengadopsi seorang anak down syndrome karena memiliki bayi dengan kondisi serupa.
Melansir dari Metro.co.uk, Rosie yang kini berusia 3 tahun senang mendapatkan teman baru di rumah bernama Beau yang juga merupakan balita pengidap down syndrome.
Rosie merupakan bayi dari pasangan Allison dan Andrew Sweatman yang lahir dengan kondisi down syndrome.
Baca Juga : Ramai Kabar Ahok Lamar Polwan Cantik, Ruhut Sitompul Bocorkan Bulan Pernikahannya!
Pada sisi lain, Beau merupakan bayi down syndrome malang yang dicampakkan orang tuanya.
Mengadopsi Beau, Allison dan Andrew Sweatman berharap keduanya dapat mengembangkan ikatan yang erat satu sama lain.
Tidak dapat dipungkiri memiliki dua anak berkebutuhan khusus sangat melelahkan tetapi bagi pasangan ini mereka seolah menjalani hari-hari yang sangat berharga.
Baca Juga : Bikin Gemas, Putri Rio Dewanto Tiru Atiqah Hasiholan Pakai Makeup!
"Menjadi ibu dari dua anak dengan sindrom Down sangat bermanfaat," tutur Allison menerangkan alasannya mengadopsi Beau.
Andrew mengatakan bahwa sebelumnya telah sepakat dengan sang istri mengadopsi seorang anak.
Namun, semakin dipikirkan secara serius, Andrew dan Allison justru membulatkan hati mengadopsi bayi dengan down syndrome seperti putrinya.
Baca Juga : Shezy Idriz Cerai, Intip Potret Keluarga Harmonis Sang Adik, Sheza Idris dan Suami!
Allison dan Andrew mengaku pada tahun pertama kelahiran Rosie hanya berfokus pada masalah kesehatan sang putri.
Selanjutnya, mereka mulai membuka diri termasuk mencari saudara untuk sang buah hati.
Sahabat NOVA, ternyata alasan kedua orang tua Rosie mengadopsi bayi Beau yang juga menderita down syndrome begitu menyentuh ya! (*)
Source | : | Metro.co.uk |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Alsabrina |
KOMENTAR