NOVA.id – Tentu kita tak asing lagi dengan istilah double cleansing, apalagi bagi yang menggunakan makeup pada aktivitas sehari-hari.
Double cleansing atau membersihkan wajah dua kali pada malam hari perlu dilakukan agar kulit bersih maksimal.
Namun sebenarnya, apakah perlu kita melakukan double cleansing?
(Baca juga: Ternyata Ini Pentingnya Kenalkan Learning Buddy pada Buah Hati)
Simak penjelasan dari Pixi’s Global Makeup Artistic Director, Amanda Bell pada Pop Sugar seperti yang dilansir dari laman Kompas berikut.
1. Apa itu double cleansing?
Double cleansing berarti membersihkan wajah dua kali.
Tahap pertama, gunakan pembersih make up berbahan dasar minyak untuk kulit kering.
Ini untuk membersihkan make up yang ada di wajah.
(Baca juga: Tak Perlu Was-Was Memulai Bisnis Bakery Asal Ada Tepung Premix, Ini Alasannya)
Setelah makeup dibersihkan, gunakan cream-based cleanser untuk memastikan wajah bebas dari makeup dan terhidrasi.
Lakukan pembersihan wajah ini setiap malam setelah kamu menggunakan makeup sepanjang hari.
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR