Gaet Vokalis Perempuan, Payung Teduh Bikin Lagu untuk Film Disney

By Hinggar, Kamis, 15 November 2018 | 20:05 WIB
Gaet Vokalis Perempuan, Payung Teduh Jadi Musisi Indonesia yang Buat Lagu Untuk Film Disney (kompas.com)

NOVA.id - Kita patut berbangga salah satu musisi Indonesia menjadi pengisi lagu untuk salah satu film Disney.

Grup musik Payung Teduh meluncurkan sebuah single kolaborasi dengan The Walt Disney Indonesia dengan judul "Sebuah Lagu".

Lagu tersebut terinspirasi dari film Disney's Ralph Breaks The Internet: Wreck-It-Ralph 2.

Baca Juga : Tak Jadi Cerai, Regina dan Charly van Houten Liburan ke Eropa Setelah Isu Settingan

Dikutip dari kompas.com, Payung Teduh mendapatkan kehormatan menjadi musisi pertama tanah air yang mendapatkan kesempatan emas tersebut.

"Payung Teduh sendiri ini sebenarnya adalah local talent pertama Indonesia yang meng-create original disney's song. Indonesia banyak loh talent-talent bagus. Kita bisa disejajarkan nih sama produksi kualitas hollywood," ucap Harry Salim selaku Country Head Disney Indonesia.

Baca Juga : Keren! Kakak Ipar Nia Ramadhani Jadi Pemilik Klub Sepakbola Terkenal Inggris

Mendapatkan kesempatan langka tersebut salah satu personel Payung Teduh, Aziz mengungkapkan kebahagiaannya.

"Yang jelas kami semua seneng banget dan terhormat sekali, jadi ini pengalaman yang luar biasa menjadi sebuah band yang pertama kali membuat lagu untuk Disney itu juga sebuah alhamdulilah aja sih akhirnya tertulis di sejarah, terima kasih atas kesempatannya," kata Aziz.

Baca Juga : Fakta Tentang Terduga Pelaku Satu Keluarga di Bekasi, Masih Kerabat dan Kerap Menginap di Kos Korban

Untuk menyanyikan lagu pengisi film disney tersebut, ternyata Payung Teduh menggandeng vokalis perempuan yang ternyata adalah manajernya sendiri, Marsya Ditia.

Merasa ada yang kosong setelah ditinggal vokalis lama, kini Payung Teduh pilih manajernya untuk menjadi vokalis mereka.

Baca Juga : Istri Cantiknya Melahirkan, Moreno Soeprapto Sempat Pacari Dian Sastro hingga Julie Estelle!

"Jadi seperti yang teman-teman tahu kami enggak punya vokalis ya satu itu kedua saya sebagai laki-laki suaranya agak cempreng, jadi kalau bikin lagu suaranya agak ketinggian untuk dinyanyiin Ivan," jelas penabuh drum Alejandro Saksame.

"Kemudian 'aduh siapa ya yang disuruh nyanyi?'. Eh Marsya kan bisa nyanyi ya, terus direkam, kita kirim ke Disney, kemudian di-approve. Ya kami yakin dengan vokal cewek enggak mengganggu," lanjutnya.

Baca Juga : Sang Kekasih Dimakamkan, Pacar Pramugari Lion Air JT610: Selamat Jalan Sayang

Wah, kita patut berbangga atas prestasi yang kembali ditorehkan anak bangsa kali ini ya, Sahabat NOVA. (*)