Pamer Perut Buncit saat Konser, Raisa Tampil Cetar Sebelum Cuti Hamil!

By Nuzulia Rega, Jumat, 23 November 2018 | 17:44 WIB
Pamer Perut Buncit saat Konser, Raisa Tampil Cetar Sebelum Cuti Hamil! (www.instagram.com/raisa6690)

NOVA.id - Penyanyi cantik Raisa Andriana baru saja menggelar konsernya yang bertajuk "Raisa Fermata Intimate Concert" pada Rabu (21/11) lalu.

Konser yang digelar di The Hall Senayan City, Jakarta Pusat ini sekaligus menjadi konser terakhirnya sebelum vakum dari panggung musik.

Bukan tak beralasan, vakumnya Raisa ini karena dirinya ingin rehat sejenak selama masa kehamilannya hingga melahirkan nanti.

Baca Juga : Sebelum Gugatan, Gading Marten Pernah Berharap Kembali ke Tempat Ini dengan Keluarga Kecilnya

Tak ingin mengecewakan para penggemarnya, dalam kondisi hamil dan perut makin membuncit pun nyatanya Raisa tetap tampi prima.

Baca Juga : Menikah dengan Raffi Ahmad, Rieta Amilia Sebut Nagita Kini Berubah

Tak hanya saat bernyanyi, gaya busana hingga makeup yang ia pilih pun makin membuatnya terlihat cantik.

Mengenakan gaun slim fit, Raisa seakan ingin memperlihatkan perkembangan kehamilannya.

Tak hanya itu, aksesoris bunga yang menghiasi rambutnya pun makin membuatnya terlihat cetar.

Baca Juga : Adik Gading Marten Ungkap Tindakan Gisel Sebelum Gugat Cerai!

Potret cantik Raisa itu diunggah melalui akun Instagram @_yourraisa seperti berikut ini.

Pamer Perut Buncit saat Konser, Raisa Tampil Cetar Sebelum Cuti Hamil! (www.instagram.com/_yourraisa)

Baca Juga : 6 Bulan Lawan Leukimia, Jerry Aurum Bagikan Potret Terkini Shakira

Konsernya ini pun sekaligus menandai jika Raisa akan sejenak meninggalkan dunia musik yang membesarkan namanya.

Mengutip dari Kompas.com, pemilihan nama konsernya kali ini juga sesuai dengan vakumnya Raisa selama kehamilan.

Pasalnya Raisa memberi nama konser tunggalnya, "Fermata" yang merupakan bahasa Italia berarti berhenti sejenak. (*)