2. Casual
Sebagai seorang aktris yang mempunyai banyak aktivitas, Nirina mengaku dirinya lebih mengutamakan kenyamanan saat berbusana.
Gaya casual merupakan gaya yang paling mudah diterapkan, simple dan akan membuat pemakainya merasa sangat nyaman.
Seperti Nirina pada foto di atas dengan outfit yang sangat simple, dengan perpaduan oversized t-shirt, celana jeans, dan sneakers hitam yang terlihat sangat nyaman.
Nirina pun terlihat kekinian dengan fanny pack berbahan kulit serta terlihat cute dengan potongan rambutnya yang pendek dan aksesoris bando yang dikenakannya.
3. Vintage
Tak hanya sporty dan casual, Nirina sering sekali mengeksplor berbagai gaya dalam hal berbusana.
Salah satu gaya yang pernah diterapkannya yaitu vintage seperti foto di atas, Nirina terlihat casual dengan long dress berlengan panjang namun memiliki look yang vintage dari dress putih tersebut.
Untuk melengkapi penampilannya, Nirina menambahkan sneakers hitam dan topi bowler serta sling bag.
Baca Juga : Sering Berbagi Lipstik ke Teman? Hati-hati, Ini yang Bisa Terjadi Pada Kita