NOVA.id – Tak perlu bingung untuk siapkan masakan untuk hari ini. Bagaimana kalau kita mencoba olah cumi-cumi.
Makanan seafood yang satu ini tak kalah populer dengan udang dan ikan. Rasanya yang gurih dengan tekstur kenyal, membuat cumi-cumi selalu menjadi favorit.
Tak hanya digoreng, yuk, sekarang coba buat tumis cumi hitam! Ini dia resep tabloid nova terbaru, tumis cumi hitam untuk makan bersama keluarga nanti.
Baca Juga : Jadi Napi, Suami Inneke Koesherawati Sewakan Bilik Asmara di Lapas, Sekali Pakai Rp650 Ribu
Bahan
500 gr cumi segar utuh
7 siung bawang merah, iris halus
5 siung bawang putih, iris tipis
4 cm jahe, haluskan
5 bh cabai hijau, potong serong
1 sdt kecap manis
1 sdt garam
½ sdt gula pasir
75 ml air
1 sdt air asam jawa dari 1 sdt asam jawa 1 sdm air
2 sdm minyak goreng untuk menumis
Baca Juga : Dicerai Usai Videonya bersama Ariel NOAH, Cut Tari Kepergok Mesra dengan Aktor Ini Sejak 5 Tahun Lalu!
Cara Membuat
- Cuci bersih cumi dan jangan dibuang tintanya. Masukkan kepalanya ke dalam perut cumi. Semat dengan tusuk gigi.
- Lumuri dengan jeruk nipis. Bilas sekali lagi.
- Tumis bawang merah, bawang putih, dan jahe sampai harum. Tambahkan cabai hijau. Tumis sampai layu.
- Masukkan cumi. Aduk hingga berubah warna.
- Masukkan kecap manis, garam, dan gula. Tuang air. Tutup wajan dan masak sampai bumbu meresap.
- Masukkan air asam jawa. Aduk rata. Angkat.
Baca Juga : Bisa Rasakan Hal Mistis, Soimah Kisahkan Pernah Bertemu Makhluk Halus yang Mirip Dirinya
Bagaimana? Mudah bukan membuatnya?(*)