NOVA.id - Kabar mengejutkan datang dari pasangan Melanie Putria dan Angga Puradiredja.
Keduanya memutuskan untuk berpisah setelah menjalani pernikahan selama 8 tahun lamanya.
Tak pernah terdengar kabar miring mengenai rumah tangga pasangan ini, Melanie Putria melayangkan gugatan perceraian pada tanggal 23 November 2018 lalu.
Baca Juga : Mengaku Jadi Fans Vanessa Angel, Pengusaha Ini Nekat Hubungi Mucikari untuk Kencan
Akhirnya hari ini, Selasa (08/01) sidang perdana perceraian mereka digelar di Pengadilan Agama, Jakarta Barat.
Hanya Melanie Putria yang hadir dalam persidangan sedangkan Angga tak terlihat batang hidungnya dalam ruang sidang.
Mantan Putri Indonesia tersebut pun memberikan keterangannya mengenai alasan perpisahan yang dipilih keduanya.
Baca Juga : Kronologi Brigpol Dewi Ditipu Napi hingga Dipecat dari Pekerjaannya sebagai Polisi