Berkaca dari Kasus Pembunuhan di Hotel Central Asahan karena Gagal Tunangan, Lekas Sadari Ciri-Ciri Pasangan dengan Potensi Psikopat!

By Tentry Yudvi Dian Utami, Rabu, 9 Januari 2019 | 18:45 WIB
Berkaca Dari Kasus Pembunuhan Karena Gagal Tunangan, Ini Ciri-ciri Pasangan Psikopat (Istock)

NOVA.id - Pembunuhan kekasih dan tindakan bunuh diri yang terjadi baru-baru ini di kamar Hotel Central Kota Kisaran Kabupaten Asahan tentu perlu dijadikan pelajaran bagi kita yang sedang menjalin hubungan.

Alasannya, cinta tak harus selamanya buta, karena kita pun harus bisa berpikir waras dalam menjalani hubungan.

Terlebih saat memilih pasangan, mungkin saja di awal begitu manis tapi di akhir kita malah menjadi seperti tahanan penjara, karena sikap pasangan yang begitu posesif dan menakutkan.

Baca Juga : Diduga Terlibat Prostitusi Online, Sang Adik Ungkap Vanessa Angel Jadi Tulang Punggung Keluarga

Bukan hanya posesif, sebetulnya ada beragam gelagat yang seharusnya mulai bisa lebih kita waspadai dari pasangan.

Dengan menyadari perubahan atau gelagat-gelagat aneh dari pasangan sejak awal, seharusnya kita bisa lebih cepat mencegah timbulnya risiko berbahaya di dalam hubungan.

Misal, menjadi korban kekerasan atau bahkan, korban pembunuhan.

Terlebih, bila perubahan pasangan sudah sangat drastis dan mengerikan!

Baca Juga : 7 Fakta Pembunuhan Siswi SMK di Bogor, Pisau Masih Tertancap di Dada Korban Sewaktu Ditemukan

Daripada terjadi hal-hal yang tidak kita inginkan, yuk, kenali ciri-ciri pasangan yang berpotensi psikopat atau berpotensi merugikan hubungan kita berikut ini!