Almarhumah Istri Ustad Maulana Jual Semua Perhiasan Demi Bangun Masjid 5 Lantai, Intip Megahnya!

By Tiur Kartikawati Renata Sari, Selasa, 22 Januari 2019 | 13:12 WIB
Almarhumah Istri Ustaz Maulana Jual Semua Perhiasan Demi Bangun Masjid 5 Lantai, Intip Megahnya! (Instagram/@m_nur_maulana)

NOVA.id - Rasa duka masih menyelimuti keluarga pendakwah kondang, Ustad Maulana.

Pasalnya, sang istri tercinta, Nur Aliah Ibnu Hajar tutup usia pada Minggu (20/01) usai 7 tahun lamanya berjuang melawan kanker usus di RS Bhayangkara, Makassar.

Memuja Nur Aliah Ibnu Hajar sebagai istri yang sholehah, Ustaz Maulana mengenang tidak sedikit kebaikan almarhumah semasa hidupnya.

Baca Juga : Tendang Andika Kangen Band, Ayu Ting Ting Segan Minta Maaf: Emang Saya Salah Apa?

Salah satunya adalah keinginan almarhumah membangun masjid dan sekolah gratis yang ternyata sudah terwujud.

Demi membangun keinginannya jadi kenyataan, almarhumah istri Ustaz Maulana sampai rela menjual semua aset perhiasannya!

Melansir dari Tribun Makassar, Nur Aliah Ibnu Hajar membangun sebuah masjid 5 lantai di Jalan Sabutung No.27, Keluarahan Tamalabba, Kecamatan Ujung Tanah, Makassar.

Almarhumah Istri Ustaz Maulana Jual Semua Perhiasan Demi Bangun Masjid 5 Lantai, Intip Megahnya! (Muslimin Emba)

Baca Juga : Berbalut Gaun Hitam Transparan, Maia Estianty Panen Pujian Berpenampilan Seksi!

Masjid tersebut tampak begitu megah dengan nuansa kuning dan hijau nan terang membuatnya terlihat menyolok dibandingkan bangunan di sekitarnya.

Terlihat jendela dan balkon di setiap lantainya dari fasad masjid megah ini.

Bahkan, almarhumah istri Ustaz Maulana berpesan untuk dimandikan dan dishalatkan jenazahnya di Masjid yang bernama Nurul Amal tersebut.

Almarhumah Istri Ustaz Maulana Jual Semua Perhiasan Demi Bangun Masjid 5 Lantai, Intip Megahnya! (Muslimin Emba)

Baca Juga : Jadi Tersangka Prostitusi Online, Vanessa Angel Terciduk Makan Siang di Restoran Bersama 2 Pria

"Untuk salat jenazahnya, saya upayakan di Masjid Nurul Amal. Tempat keinginan beliau untuk disalatkan," ujar Ustaz Maulana.

"Itu masjid lima lantai, bukan saya yang bikin, dia yang bikin dari uang (hasil penjualan) emasnya semua," imbuhnya.

Tak hanya itu, bak firasat kepergiannya, Nur Aliah Ibnu Hajar memohon pada sang suami untuk memberangkatkan 40 jemaah secara gratis.

Sahabat NOVA, ternyata begini ya fasad bangunan masjid megah yang dibangun oleh almarhumah istri Ustaz Maulana meski harus menjual semua emasnya. (*)