Sejarah Hari Gizi Nasional: Berawal dari Kondisi Gizi Buruk Masyarakat Pasca Kemerdekaan hingga Didirikannya SDPM

By Nuzulia Rega, Jumat, 25 Januari 2019 | 13:50 WIB
Sejarah Hari Gizi Nasional: Mulai Kondisi Masyarakat Pasca Kemerdekaan Hingga Didirikannya SDPM (Istock)

NOVA.id - Tepat hari ini, 25 Januari 2018 kita tengah memperingati Hari Gizi Nasional.

Namun tahukah Sahabat NOVA sejarah sebenarnya dari Hari Gizi Nasional?

Peringatan Hari Gizi sendiri diperuntukkan untuk mengenang sejarah perkembangan pergizian di Indonesia yang ditandai dengan pembentukan Lembaga Makanan Rakyat pada tahun 1950 silam.

Baca Juga : Viral Pesan Berantai WhatsApp Ulang Tahun Bagi-bagi Hadiah Kuota 35 GB, Waspada Scammers!Mengutip dari website resmi Dinas Kesehatan Kabupaten Lebak, Hari Gizi dicetuskan karena kondisi gizi masyarakat pada awal kemerdekaan memang tidak terlalu baik.

Oleh karena itu, Menteri Kesehatan RI saat itu, J. Leimena meminta Prof. Poerwo untuk mengepalai Lembaga Makanan Rakyat atau LMR yang pada saat itu bernama Institut Voor Volksvoeding (IVV).

Institut Voor Volksvoeding (IVV) merupakan lembaga penelitian kesehatan yang berfungsi untuk mengatasi permasalahan gizi masyarakat Indonesia kala itu.

Baca Juga : Dibesarkan dari Berjualan Es Mambo, Bayi yang Digendong Ini Kini Jadi Aktor Ternama! Siapa Dia?