Pilu! Sekarat di Malaysia dan Paspor Ditahan Majikan, TKI Asal Medan Ini Tak Bisa Pulang

By Winggi, Jumat, 1 Februari 2019 | 18:15 WIB
Pilu! Sekarat di Malaysia dan Paspor Ditahan Majikan, TKI Asal Medan Ini Tak Bisa Pulang (Tribun Medan)

NOVA.id - Kabar tak enak kembali datang dari tenaga kerja Tanah Air yang menyambung hidup di luar negeri.

Dikabarkan seorang TKI asal Medan, Polin Tumanggor dalam keadaan sakit dan kondisinya memprihatinkan.

Seakan sudah jatuh tertimpa tangga, Polin tak bisa pulang ke Medan karena paspor miliknya ditahan oleh sang majikan, mengutip Tribun Medan.

Baca Juga : Inul Daratista Miliki Anak dengan IVF, Ini Dia 3 Cara Siapkan Mental Dapatkan Momongan Lewat Program Bayi Tabung

Kabar kondisi kritis Polin ini pun menjadi viral di media sosial saat akun Shabi Soe menulisnya di Facebook.

Buat kawan2 yang mau membantu adek saya.

Nama : poLin Tumanggor

Tinggal : jL. Tempirai Lestari 2 no.294 bLok 5 Griya Martubung, Medan Labuhan keL.Besar

Baca Juga : Presiden Jokowi Ngopi di Benteng Van Den Bosch, Siap-Siap, Ngawi akan Punya Tempat Wisata Baru!

Sekarang daLam kondisi kritis di Johor Baru kota Iskandar_MaLaysia, Tepatnya tidak bisa dishare dikarenakan kawan2nya .............

Mau puLang ke Indonesia tapi tidak ada dana. Kondisi tidak bisa jaLan dan duduk.Jika teman2 ingin membantu boLeh hubungi saya dinomor :

Hp : 0852 1267 8556Wa : 0853 7339 9577

An "Bintang"

Baca Juga : Adem! Begini Momen Saat Mantan Suami Antar Olla Ramlan dan Keluarga Ibadah Umroh

Tak hanya di media sosial Facebook, namun tulisan ini juga ramai di grup TKI Malaysia selama sepekan ini.

Diketahui jika Polin Tumanggor bekerja di peternakan ayam yang berada di Johor Malaysia.

Kendala lain yang menyulitkan Polin tak bisa pulang yakni karena masalah ekonomi dan ia merupakan TKI ilegal.

Baca Juga : Depresi dan Tertekan Terjerat Prostitusi Online, Berat Badan Vanessa Angel Turun Hingga 6 Kilogram

Paspor dan identitasnya pun ditahan oleh majikannya yang lama.

Hal ini diungkapkan oleh akun Erin di media sosial Facebook.

Mohon maaf, postingan agak sedih ini..Namanya Polin Tumanggor. Asal Martubung Medan. TKI di Johor Malaysia kerja di peternakan ayam. Saat ini Sdh sekarat.

Keluarga sdh dapat dan bisa dihubungi. Tapi kendalanya adalah masalah ekonomi dan dia adalah TKI ilegal.Paspor dan identitasnya ditahan majikannya yang lama.

Baca Juga : Blak-blakan, Ibunda Gugun Gondrong Ungkap Alasan Jual Rumah, Demi Sambung Hidup?

Adakah kita terketuk pintu hati untuk menolongnya? Dia harus dipulangkan dari" belakang" dgn mnggunakan boat ke Dumai lalu via darat ke Medan. Lagi lagi terkendala biaya karena selama dua bulan tidak diberi gaji karena sakit.

Makan dan semiua kebutuhannya dibantu kawannya. Semoga Allah permudah prosesnya. Kak hajjah Sity Ellysa..awak sdh buat semampunya kak...

Special mak mak PEOLN Medan... gerak kita??

Intan Indirasari, Nina Ariani Saragih Dyah Carona S, Umi Kalsum, Qurra Imas Maya Alda Yuni, Saimah Regar, Panca Rini Hartiyanti.

Baca Juga : EKSKLUSIF NOVA: Bukan Sekadar Olahraga, 1 Hal Ini Jadi Rahasia Ira Koesno Tetap Awet Muda di Usia 50 Tahun

Informasi lain juga disampaikan oleh akun Shumaila Mazhar Khan di grup TKI Malaysia.

Assalamualaikum kawan FB di kota Medan... Adakah yg kenal dengan saudara kita ini.TKI asal Medan.Alamat terakhir katanya di Martubung. Sekarang terbaring sakit di Johor, Malaysia.

Info terakhir Keadaan sudah sangat memprihatinkan. Tidak sadarkan diri.Tidak ditemukan identitas di badannya. Info didapat dari WNI juga yang berada di KL-Malaysia.

Baca Juga : Tahu Temannya Meninggal Dibunuh, Putri Diana Ungkap Ketakutannya: Apa Mereka Akan Melakukan Itu Padaku?

Akun ini juga membagikan foto Polin Tumanggor yang kondisinya sangat kurus kering dengan wajah pucat yang tengah terbaring di atas kasur tipis. (*)

Artikel ini telah tayang di laman Tribun Medan dengan judul Viral, TKI asal Medan Polin Tumanggor Sekarat di Malaysia, Gak Bisa Pulang, Paspor Ditahan Majikan