Sajikan Mi Goreng Udang yang Menggoda, untuk Imlek bersama Keluarga

By Tentry Yudvi Dian Utami, Minggu, 3 Februari 2019 | 08:30 WIB
Sajikan Mi Goreng Udang yang Menggoda, untuk Imlek bersama Keluarga (BAYU/NOVA)

NOVA.id - Rasanya tak lengkap jika kita merayakan Tahun Baru Imlek tanpa sajian mi goreng oriental nan lezat dan menggoda.

Salah satu yang bisa Sahabat Nova sajikan, misalnya, sajian Mi Goreng Udang yang bisa membuat perayaan Imlek bersama keluarga menjadi semakin hangat berkat kelezatannya. 

Mi Goreng Udang ini juga cocok bagi yang ingin menghadirkan menu berkarbohidrat lain selain nasi. 

Baca Juga : Begini Cara Tepat Pilih Parfum Mobil agar Tak Berbahaya Bagi Kesehatan

Hanya dalam waktu 30 menit, kita bisa membuat 4 porsi mi goreng udang yang lezat dan menggugah selera ini, lho!

Lalu, kita bisa menyajikannya tepat di hari perayaan Tahun Baru Imlek yang akan datang.

Bersama keluarga, sajian ini pasti nikmat!

Baca Juga : Disentil di Medsos, Aurel Beberkan Alasan Anang Hermansyah Tak Mau Tanggapi Jerinx SID

Bahan

50 gr udang kupas

5 bh bakso daging, potong-potong

100 gr wortel, potong korek api

200 gr mi telur

1 sdm kecap manis

100 gr caisim, potong-potong

50 gr taoge

50 gr kol, potong-potong

1 ½ sdt kecap asin

1 sdt garam

¼ sdt merica bubuk

100 ml kaldu

2 sdm minyak untuk menumis

Baca Juga : Pernah Dikabarkan Perang Dingin, Caca Tengker Ungkap Perilaku Raffi Ahmad di Depan Nagita Slavina

Bumbu Halus

4 siung bawang putih

Pelengkap

1 sdm bawang goreng

Baca Juga : Ajak Perempuan Lebih Berdaya, Martha Tilaar Group dan APP Sinar Mas Beri Pelatihan Pengolahan Camilan Herbal dan Beauty Class

Cara Membuat

1. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum.

2. Tambahkan udang, bakso, dan wortel. Aduk sampai berubah warna.

Baca Juga : Dituding Hamil Sebelum Menikah, Novi eks Cherrybelle Buka Suara

3. Aduk rata mi dan kecap manis. Masukkan ke tumisan bumbu. Aduk rata.

4. Masukkan caisim, taoge, kol, kecap asin, garam, dan merica bubuk. Aduk hingga layu.

5. Tuang kaldu. Aduk sampai matang. Sajikan bersama pelengkap.

Baca Juga : Janggal, Suami Saphira Indah Lihat Burung Misterius Hinggap di Rumah Malam Hari: Itu Pertanda...

Nah, sudah siap rayakan Imlek? (*)